x

Cerita Orang Tua Striker Argentina U-17 Soal Kenyamanan di Indonesia dan Kiprah Sang Anak

Sabtu, 25 November 2023 00:50 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Orang tua striker Agentina, Agustin Ruberto yang jadi topskor sementara piala dunia U17 datang langsung ke Stadiaon JIS. (Foto: Petrus Manus Da Yerimon/INDOSPORT)

INDOSPORT.COM - Kedua orang tua striker Timnas Argentina U-17, Agustin Ruberto ternyata mengikuti kiprah sang putra sepanjang gelaran Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia. Mereka sudah 13 hari di Tanah Air.

Fabian dan Cristina mengaku datang jauh-jauh dari Argentina demi melihat langsung aksi striker 17 tahun tersebut. Keduanya sempat berada di Bandung karena La Albiceleste memainkan babak penyisihan grup di sana, dan pindah ke Jakarta saat babak 8 besar. 

Pasangan ini nyaman berada di Indonesia dan berharap Argentina U-17 menciptakan sejarah dengan mengangkat trofi kejuaraan dua tahunan ini. 

Baca Juga

“Kami sudah 13 hari di sini, dan saya pikir Argentina akan ke final dan saya harap tanggal 2 Desember nanti tampil di final,” ucap Fabian.

“Indonesia negara yang bagus, sangat nyaman buat kami, semuanya berjalan bagus dan saya harap Argentina bisa menenangkan kejuaraan ini,” tambahnya.

Pada babak 8 besar Piala Dunia U-17 2023, Argentina bertemu rival kuat di Amerika Latin yakni Brasil U-17. Fabian memprediksi negaranya akan unggul dengan skor 2-0.

Dia mengatakan, ini kesempatan bagi Ruberto dan kawan-kawan balas dendam, setelah sebelumnya kalah 2-3 di final Sudamericano 2023. 

Baca Juga

“Lawan Brasil, prediksi saya kami mungkin menang 2 - 0 atau 3 -0, hari ini akan jadi sejarah,” ucapnya.

Lebih lanjut, pria bertato itu menceritakan bahwa Ruberto adalah pribadi yang ceria. Ia senang, stiker Rivel Plate tersebut menunjukan kerja keras selama Piala Dunia U-17 2023. 

Fabian berharap, sang putra ke depan bisa berkarir di Eropa. Itu adalah mimpi Ruberto, tapi saat ini dia masih fokus bermain di Liga Argentina dan negara.

“Saya sangat senang dia kerja keras di ajang ini dan kami tidak perlu khawatir. Dia juga pribadi yang lucu, itulah anak saya,” tutur Fabian. 

“Mimpinya ke Eropa tentu saja, tapi saat ini ia masih fokus bermain untuk Rover Plate di Agentina. Di masa depan tentu saja kita berharap yang terbaik,” tuntasnya.

Baca Juga

Ruberto tampil mencolok bersama La Albiceleste selama mentas di Piala Dunia U-17 2023. Dia telah torehkan lima gol sejauh ini dan ada diperingkat pertama topskor Piala Dunia U-17.

Penampilan pemain berusia 17 tahun itu juga mencatatkan sejarah. Sepanjang keikutsertaan Tim Tango di Piala Dunia U-17, belum pernah ada pemain yang bisa menciptakan lima gol sepanjang turnamen.

Selain ketajamannya mencetak angka, Ruberto juga dijuluki Si Raksasa tak lepas dari posturnya yang menjulang.Pada usia yang masih belia, dia punya tinggi 1,85 meter. 

Baca Juga
ArgentinaRiver PlatePiala Dunia U-17Jakarta International Stadium (JIS)

Berita Terkini