x

Danny Williams, Salah Satu Petinju yang Tercatat Sejarah Pernah Bikin Mike Tyson Mandi Darah

Selasa, 22 Februari 2022 06:36 WIB
Editor: Juni Adi
Andrew Golota vs Mike Tyson berduel di tahun 2000.

INDOSPORT.COM - Danny Williams pernah membuat geger dunia tinju internasional karena kemampuannya menundukan Mike Tyson dengan KO.

Mike Tyson dikenal sebagai salah satu legenda tinju internasional terhebat sepanjang masa. Pria berusia 55 tahun itu masih memegang rekor sebagai juara dunia termuda kelas berat.

Ia merengkuhnya pada usia 20 tahun, 4 bulan, 22 hari pada bulan November 1986 lalu. Mike Tyson juga sangat berprestasi karena mampu mengawinkan tiga kelas berat versi WBA, WBC dan IBF. 

Tak heran jika kemudian Mike Tyson dikenal sebagai petinju terhebat. Namun bukan berarti Si Leher Beton tanpa kekalahan. Adalah Danny Williams salah satu petinju yang pernah membuat Mike Tyson bersimpah darah.

Petinju asal Inggris yang merupakan seorang mualaf itu mampu memukul KO Mike Tyson pada 30 Juli 2004 lalu.

Baca Juga
Baca Juga

Padahal Mike Tyson saat itu masih menjadi petinju yang cukup ditakuti lawan karena pukulan keras dan kegesitannya. Namun mengapa Williams mampu membuat roboh Tyson?

Duel tersebut tersaji di penghujung karier Mike Tyson, dimana itu merupakan tahun-tahun dia jadi Macan Ompong, tidak segarang di era 1980-1990an.

Mike Tyson sudah mulai melemah di era 2000an, karena banyak masalah membuat karier tinjunya juga ikut merosot. 

Williams yang saat itu kurang terkenal, tapi sedang memiliki karier menanjak dengan rekor 31 kemenangan dan tiga kekalahan.

Akan tetapi nama besar Mike Tyson membuat pasar taruhan tetap menjagokan sang lawan ketimbang Danny Williams. Di ronde pertama prediksi tersebut benar adanya.


1. Mike Tyson Tersungkur

Mike Tyson, eks petinju kelas berat.

Mike Tyson mendominasi ronde pertama. Williams goyang karena terkejut mendapat pukulan dari sisi kiri. Akan tetapi sang petinju tetap memberikan perlawanan kepada Tyson, hingga akhirnya menyebabkan luka pada lutut kiri Tyson.

Tyson disinyalir mendapat cedera robek ligamen, sehingga mengganggu gerakan dan kemampuannya untuk melakukan pukulan selama sisa pertarungan. Benar saja, pada ronde-ronde berikutnya, Williams balik mendominasi.

Puncaknya terjadi di ronde empat. Tyson mulai kelelahan, tidak melempar atau mendaratkan pukulan sebanyak yang dia lakukan di ronde sebelumnya. Dengan hanya 25 detik tersisa, Williams mulai menghujaninya dengan pukulan kombinasi mematikan.

Momen krusialnya adalah ketika pukulan Williams mendorong Tyson ke tali. Tyson lalu terjatuh duduk dengan darah mengucur dari pelipisnya.

Dan akhirnya, Danny Williams dinyatakan sebagai pemenang dengan KO pada menit 2:51 ronde keempat. Kemenangan ini mengantarkan si Brixton Bomber menuju pertarungan perebutan gelar kelas berat WBC dan The Ring.

Mike TysonTinjuBerita Tinju

Berita Terkini