Carolina Marin Jadi Figur Bersejarah Spanyol Usai Hattrick Kejuaraan Eropa

Rabu, 3 Mei 2017 15:11 WIB
Editor: Ramadhan
© twitter@LaLiga4Sports
Carolina Marin Copyright: © twitter@LaLiga4Sports
Carolina Marin

Beberapa hari yang lalu, Carolina Marin berhasil kembali mencatatkan namanya di puncak tertinggi Kejuaraan Bulutangkis Eropa atau European Badminton Championship 2017 yang berlangsung di Kolding, Denmark. Pebulutangkis asal Spanyol itu tampil sebagai juara tunggal putri.

Di partai final, Marin sukses menang atas pebulutangkis Skotlandia, Kirsty Gilmour lewat pertarungan dua set dengan skor akhir 21-14 dan 21-12. Ini menjadi gelar ketiga Marin setelah sebelumnya sukses meraih prestasi serupa pada 2015 dan 2016, itu artinya Marin sukses mengukir hattrick gelar Kejuaraan Eropa.

Pencapaian Marin tersebut lantas mendapatkan banyak pujian dan apresiasi dari berbagai pihak. Bahkan, President Superior Council of Sports Spanyol, Jose Ramon Lete, menyebut Marin sebagai sosok bersejarah dan membuat publik Spanyol bangga.

“Setelah kemenangan briliannya di final Olimpiade Rio de Janeiro 2016, dia memberikan pelajaran baru lagi untuk kami. Dia bangkit dari cedera dan kembali mempesona dengan partisipasinya di Kejuaraan Eropa ini. Berkat kekuatan mentalnya, dia berhasil meraih ini semua,” ujar Jose Ramon Lete seperti dilansir Ecodiaro.

© Twitter @Caro_marin2
Pebulutangkis terbaik Spanyol, Carolina Marin. Copyright: Twitter @Caro_marin2Pebulutangkis terbaik Spanyol, Carolina Marin.

“Figurnya benar-benar bersejarah dari semua sisi, baik olahraga, sosial, maupun kemanusiaan. Hal terbaiknya kami yakin dia masih akan meraih beberapa episode kemenangan lagi untuk membuat Spanyol bangga,” jelasnya.

Bagi Lete, tak banyak pebulutangkis wanita yang bisa tampil dominan di kejuaraan besar. Namun, berkat konsitensi dan kegigihannya itulah, pebulutangkis berusia 23 tahun itu berhasil menunjukkan kepada dunia bahwa dia pemain terbaik dan hal itulah yang membuat Marin layak mendapatkan apresiasi besar.

“Gelar ketiga di ajang Kejuaraan Eropa yang baru saja diraihnya secara beruntun adalah kesuksesan yang hanya bisa diraih oleh segelintir atlet. Dia bukan hanya meraihnya, tapi juga datang bermodal medali emas (Olimpiade Rio 2016) dan dua gelar di Kejuaraan Eropa sebelumnya. Modal itu membuatnya sangat difavoritkan juara dan berhasil mewujudkannya,” beber Lete.

“Carolina Marin adalah salah satu kebanggaan tim Spanyol. Dia juga salah satu perempuan yang membuat seluruh Spanyol bangga dengan olahragawan perempuan,” tutup Lete.

Marin sendiri memang muncul sebagai sosok yang mengejutkan dunia bulutangkis. Berasal dari negara yang notabene bukan negara bulutangkis, Marin malah mendulang banyak sukses. Sejauh ini, Marin sudah pernah meraih dua gelar juara dunia pada 2014 di Copenhagen dan 2015 di Jakarta.