Piala Dunia Brasil 2014

Pelatih Aljazair Lepas Jabatannya

Senin, 7 Juli 2014 05:43 WIB
Editor: Irfan Fikri
 Copyright:

Kepala pelatih Aljazair, Vahid Halilhodzic, resmi mengundurkan diri dari jabatannya usai menangani Aljazair selama tiga tahun. Ia mengaku ingin mencari tantangan baru.

"Hari ini, setelah tinggal di Aljazair selama tiga tahun, saya memutuskan mencari tantangan baru,” kata pelatih berkebangsaan Bosnia-Herzegovina, seperti dikutip dari situs resmi Asosiasi Sepakbola Aljazair (FAF).

"Aku akan selalu menjaga kenangan indah dari keramahan yang luar biasa dari masyarakat Aljazair, yang mendukung saya sejak hari yang selalu setia bersama saya sejak pertama saya tiba disini,” ujar dia.

Vahid berhasil membawa Islam Slimani dkk, lolos ke fase 16 besar setelah akhirnya takluk oleh Jerman 2-1 lewat babak perpanjangan waktu. Ini adalah rekor terjauh Aljazair selama berkecimpung di Piala Dunia.

"Saya meninggalkan catatan membanggakan di sepakbola Aljazair. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada pemain, tim teknis, tenaga medis dan administrasi yang telah sepenuhnya membantu saya,” jelas ia.

1