Bursa Transfer

RESMI! Guarin Ramaikan Chinese Super League

Kamis, 28 Januari 2016 06:14 WIB
Editor: Yohanes Ishak
 Copyright:

Fredy Guarin telah dinyatakan resmi bergabung dengan klub asal Tiongkok, Shanghai Shenhua dengan bayaran yang ditaksir mencapai 13 juta euro atau sekitar Rp196 miliar dan pemain asal Kolombia itu akan digaji sekitar 6 juta euro atau lebih dari Rp90 miliar per musim.

Transfer ini terjadi hanya beberapa saat sebelum Nerazzurri bertanding melawan Juventus di Semifinal leg pertama Coppa Italia.

Kabar tersebut juga langsung dikabarkan oleh pelatih Shenhua yang berasal dari Spanyol, Gregorio Manzano yang menyambut kedatangan dari gelandang berusia 29 tahun tersebut.


Pelatih Shanghai Shenhua, Gregorio Manzano (kanan) bersama pemain barunya, Fredy Guarin.

“Ijinkan kami untuk memperkenalkan pemain baru, Fredy Guarin di Shanghai Shenhua, ia sangat antusias bergabung di sini,” tulis sang pelatih dalam akun Twitter-nya.

Shanghai Shenhua merupakan salah satu klub yang bermain di kompetisi asal Tiongkok, bernama Chinese Super League.


Logo Chinese Super League

Sebelumnya beberapa nama pemain yang pernah membela klub di Eropa juga sudah bergabung di Negeri Tirai Bambu tersebut.

Selain Guarin, nama Ramires yang membela Chelsea juga sudah dipastikan bergabung dengan Jiangsu Suning FC, serta eks gelandang AS Roma, Gervinho telah resmi bergabung dengan Hebei China Fortune FC.


Mantan pemain Chelsea, Ramires yang telah bergabung ke Jiangsu Suning FC.

137