Takut dengan Virus FIFA, Wenger Peringati Prancis Mengenai Koscielny

Sabtu, 12 November 2016 12:37 WIB
Editor: Arief Rahman Hakim
 Copyright:

Kekhawatiran pun melanda pelatih Arsenal, Arsene Wenger, setelah sebelumnya pasrah menerima kondisi cedera Alexis Sanchez saat bersama Timnas Chile. Virus FIFA atau istilah bagi pemain yang cedera saat membela Timnas dan kembali ke klub pun, menjadi kekhawatiran bagi Wenger.

Pria Prancis berusia 67 tahun itu pun memikirkan kondisi Laurent Koscielny yang saat ini bersama Timnas Prancis. Wenger meminta secara tidak langsung kepada pelatih Timnas Prancis, Didier Deschamps, agar tidak memainkan Koscielny penuh melawan Pantai Gading, mengingat itu adalah laga uji coba.

Wenger hanya ingin kondisi Koscielny baik-baik saja saat pulang kembali ke London, agar bisa dimainkan melawan Manchester United di pekan 12 Liga Primer Inggris, dan juga kontra Paris Saint-Germain (PSG) di Liga Champions.


Arsene Wenger ingin Laurent Koscielny tidak bermain kontra Pantai Gading.

“Saya tidak pernah mencoba mencegah pemain untuk membela Timnas; terutamanya ketika laga kompetitif, saya tidak pernah mengintervensi. Namun ketika laga persahabatan, contohnya saat ini untuk Koscielny di Timnas Prancis, ia sudah bermain tanpa henti bersama kami sejak awal musim,” tutur Wenger, diberitakan Dailystar.

“Saya sepenuhnya paham jika dia bermain melawan Swedia, namun sulit memahaminya bermain penuh melawan Pantai Gading, karena setelahnya kami bermain kontra Manchester United, lalu kemudian Paris Saint-Germain (PSG, di Champions League),” lanjutnya.

“Jika tidak dibutuhkan, Anda bisa mencari solusi yang menguntungkan kedua pihak. Saya tidak bisa melihat adanya kepentingan Koscielny bermain di laga berikutnya (kontra Pantai Gading),” tegas Wenger.

298