Piala Presiden 2017

Ini Fakta Menarik Duo Wonderkid Persib Bandung

Sabtu, 11 Maret 2017 14:32 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Gerry Anugrah Putra
 Copyright:

Dua pemain muda Persib Bandung, Febri Hariyadi dan Gian Zola tampil memikat selama gelaran Piala Presiden 2017. Tak hanya kompak di dalam lapangan, keberadaan keduanya di skuat Maung Bandung ternyata menyimpan sebuah cerita menarik yang mungkin belum banyak diketahui masyarakat luas. 

Baik Febri maupun Gian Zola belakangan mulai tumbuh menjadi idola baru bagi penggemar Persib atau yang biasa dikenal dengan Bobotoh. Keduanya pun kerap mendapat kesempatan bermain sebagai pemain inti di Piala Presiden tahun ini. 

Namun, ternyata ada satu fakta menarik tentang Febri dan Gian Zola yang mungkin belum banyak diketahui masyarakat luas. Keduanya ternyata merupakan saudara sepupu dari keluarga ibundanya. 

"Gian Zola itu saudaraan sama Febri. Mereka sepupu dari dari pihak wanita.  Saya dan mamanya Febri masih sepupu juga," ungkap Yuyun Zauhariyyah, ibunda dari Gian Zola. 

"Febri lebih tua dua tahun dari Zola. Febri lahir tahun 1996 sementara Zola 1998 tepatnya 5 Agustus," sambung wanita berhijab tersebut.

Baik Febri maupun Gian Zola kabarnya bakal diturunkan oleh pelatih Persib Bandung, Djajang Nurdjaman pada laga perebutan tempat ketiga melawan Semen Padang malam nanti pukul 19.00 WIB di Stadion Pakansari, Bogor. 

Keduanya juga baru saja mengikuti seleksi tahap ketiga untuk Tim Nasional (Timnas) U-22 di Lapangan Sekolah Pelita Harapan (SPH) Karawaci, Tangerang.

1.6K