"Liga Primer Inggris Telah Berakhir"

Sabtu, 6 Mei 2017 06:32 WIB
Editor: Gregah Nurikhsani Estuning
© Richard Heathcote/Getty Images
Christian Eriksen tak menyangka timnya hancur lebur di markas West Ham United. Copyright: © Richard Heathcote/Getty Images
Christian Eriksen tak menyangka timnya hancur lebur di markas West Ham United.

Kolumnis kondang Inggris, Jamie Redknapp mengeluarkan statement mengejutkan. Menurutnya, kekalahan yang diterima Tottenham Hotspur atas West Ham United memupuskan asa anak asuh Mauricio Pochettino untuk menangi Liga Primer Inggris musim 2016/17.

Bertandang ke Olympic Stadium, markas sang rival Tha Hammers, Tottenham gagal meraih poin setelah tumbang dengan skor 1-0. Gol tunggal dicetak oleh Manuel Lanzini di menit ke-65 babak kedua lewat tendangan keras di muka gawang Hugo Lloris.

© Richard Heathcote/Getty Image
Lanzini cetak gol ge gawang Tottenham Hotspur. Copyright: Richard Heathcote/Getty ImageLanzini cetak gol ge gawang Tottenham Hotspur.

Di sisi lain, kegagalan ini menambah buruk catatan The Lilywhites jika bermain tandang. Hingga detik ini, Dele Alli dan kawan-kawan hanya sanggup meraih 7 kemenangan dari 17 pertandingan di markas lawan.

Redknapp mengklaim jika Liga Primer Inggris telah berakhir. Dengan kata lain, kans Spurs untuk mengejar defisit poin dengan Chelsea sudah pupus.

"Saya sudah bisa lihat bagaimana headline esok hari. Spurs gagal. Mereka tak bermain malam ini, ini adalah akhir dari Liga Primer Inggris," kata Redknapp kepada Sky Sports.

Melihat performa buruk Tottenham di laga tandang, Redknapp merasa jika itu adalah penyebab utamanya. Ia lalu menyarankan agar Pochettino mendaratkan pemain yang bisa 'membukakan pintu'.

"Di bursa transfer musim panas mendatang, Spurs harus pintar menemukan faktor X yang bisa membukakan pintu, terutama ketika bermain tandang. Jika harus menyebut nama, Wilfried Zaha mungkin, atau Ross Barkley, pemain yang bisa menjadi pembeda," tambahnya.

Chelsea akan menghadapi Middlesbrough akhir pekan ini. Kemenangan akan membuat The Roman Emperor memiliki perbedaan 7 poin dengan Spurs, sehingga peluang untuk merengkuh trofi Liga Inggris terbuka lebar.

1.7K