Tiru Sang Ayah, Anak Rivaldo Cetak Gol 'Geledek'

Jumat, 28 Juli 2017 08:21 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© ESPNFC
Rivaldo (kanan) dan putranya Rivaldinho. Copyright: © ESPNFC
Rivaldo (kanan) dan putranya Rivaldinho.

Buah jatuh tidak jauh dari pohonnya. Lagi-lagi peribahasa itu kembali muncul dalam olahraga sepakbola, yang kali ini datang pada diri Rivaldinho, putra legenda Timnas Brasil dan juga Barcelona, Rivaldo.

Rivaldinho yang kini telah berusia 22 tahun itu berhasil mencetak gol ‘geledek’, penyama kedudukan untuk tim yang ia bela, Dinamo Bucuresti. Klub asal Rumania itu pada subuh dini hari tadi menjamu Athletic Bilbao dalam laga Kualifikasi Liga Europa 2017/18.

Bermain di Arena Nationala, tuan rumah sempat tertinggal lebih dulu di menit 21 melalui gol pemain bertahan Bilbao, Aymeric Laporte. Keunggulan 1-0 untuk tim tamu pun dibalas di babak kedua, saat Rivaldinho mencetak gol tendangan jarak jauh di menit 54.

Berawal dari serangan balik yang dilancarkan oleh kiper Bucuresti, Rivaldinho yang menerima bola pun sempat mengambil beberapa ancang-ancang sebelum akhirnya melepaskan tendangan jarak jauh penyama kedudukan.

Gol tersebut pun menyelamatkan muka timnya di hadapan para pendukungnya sendiri. Selain itu, gol putra sulung Rivaldo ini juga sangat berarti untuk Bucuresti. Hal ini dikarenakan keduanya akan kembali bertemu pada leg kedua di San Mames Barria, Spanyol, pada Jumat (04/08/17) subuh WIB.

Apa yang dilakukan oleh Rivaldinho pada subuh dini hari tadi mengingatkan kita akan apa yang pernah dilakukan oleh Rivaldo saat masih aktif bermain sepakbola. Pria yang kini berusia 45 tahun itu kerap kali mencetak gol-gol spektakuler untuk klubnya.

4K