Kamil Pozniak, Calon Pemain Persija Pengacak Juara Eropa

Sabtu, 29 Juli 2017 09:36 WIB
Penulis: Muhammad Adiyaksa | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Alchetron
Gelandang serang anyar Persija, Kamil Pozniak. Copyright: © Alchetron
Gelandang serang anyar Persija, Kamil Pozniak.

Persija Jakarta kedatangan pemain asing asal Polandia, Kamil Pozniak. Pesepakbola berusia 27 tahun itu berposisi sebagai gelandang serang. Tak hanya jadi playmaker, Pozniak juga piawai bermain sebagai penyerang lubang. Hal itu dibuktikannya ketika membela Tim Nasional (Timnas) Polandia U-21.

Disadur dari situs penyedia data statistik, Transfermarkt, Pozniak terakhir membela tim divisi dua Liga Polandia, Gornik Leczna. Pada musim 2016/17, Leczna merupakan kontestan Ekstralaksa, atau kompetisi level teratas di negara itu. Sayangnya, Leczna menempati posisi paling buncit di akhir musim dan harus terdegradasi.

Tidak banyak yang bisa diketahui dari Pozniak walau telah berselancar lama di dunia maya. Situs Transfermarkt menginformasikan, sang pemain pernah empat kali berseragam Tim Nasional (Timnas) Polandia.

Namun, kesemuanya terjadi di level junior. Pozniak sempat sekali bermain untuk Timnas U-21 dan mencatatkan tiga caps Timnas U-23 negaranya.

Untungnya, situs penyedia video streaming, Youtube menghadirkan beberapa cuplikan atraksi Pozniak di atas lapangan hijau. Salah satunya adalah saat pesepakbola kelahiran 11 Desember 1989 di Krasnystaw, Polandia, tersebut bermain melawan Spanyol U-21.

Kala itu, Pozniak membela Timnas Polandia U-21 saat berhadapan dengan La Rojita, julukan Spanyol U-21 dalam ajang Kualifikasi Euro U-21 2011. Dirinya berhadapan dengan pemain-pemain yang kini telah menjadi bintang nomor satu sepakbola dunia. Seperti kiper dan gelandang Manchester United, David De Gea serta Juan Mata, dan gelandang Bayern Munchen, Thiago Alcantara.

Bermain sejak awal laga, Pozniak menggunakan nomor punggung sembilan. Layaknya penyerang oportunistis, Pozniak malah bermain agak sedikit mendalam.

Dalam cuplikan video itu, beberapa kali aksi Pozniak merepotkan barisan tengah Spanyol U-21. Tak jarang, passing-passing-nya mengancam lini pertahanan juara Euro U-21 2011 itu.

© Eurosport
Gelandang serang anyar Persija, Kamil Pozniak. Copyright: EurosportGelandang serang anyar Persija, Kamil Pozniak.

Dilihat dari gaya permainannya saat menghadapi Spanyol U-21, Pozniak serupa playmaker elegan kepunyaan Timnas Argentina sebelumnya, Juan Roman Riquelme. Kedua sama-sama bertipikal gelandang menyerang yang tidak mengandalkan kecepatan. Namun, dianugerahi insting passing dan pengambilan keputusan yang tepat.

Pozniak datang ke Macan Kemayoran, julukan Persija, di umur yang masih produktif sebagai pesepakbola. Bila dirinya dapat memperlihatkan kepiawaiannya dalam mengolah si kulit bundar, pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco akan pusing benar. Sebab, juru taktik asal Brasil tersebut harus mencoret salah satu dari tiga pemain asingnya.

Pastinya, posisi Rohit Chand sebagai legiun impor akan tetap aman. Pasalnya, gelandang asal Nepal itu berstatus sebagai pemain asing asal Asia.

Lalu, dari tiga nama, Bruno Lopes, Willian Pacheco, dan Luiz Junior, siapa yang akan mempersilakan posisinya direbut Pozniak? Bila mengacu pada kontribusi terhadap tim, Junior akan menjadi orang pertama yang bisa dikorbankan bila Pozniak sukses membuat mata Teco tidak jelalatan.

Statistiknya kurang menjanjikan sejauh ini. Baru membukukan tiga gol dari 14 pertandingan seakan tidak menunjukkan Junior sebagai penyerang haus gol di depan kotak penalti lawan. Bandingkan dengan Bruno. Kompatriotnya sesama Brasil itu telah mencetak empat gol dari 12 laga. Pencapaian Pacheco bukan main. Sebagai bek tengah, pemain jangkung tersebut sampai mengukir tiga gol dari 15 pertandingan.

Nama: Kamil Pozniak
Tempat Tanggal Lahir: Krasnystaw, Polandia, 11 Desember 1989
Umur: 27 tahun
Tinggi: 183 cm
Posisi: Gelandang Serang, Penyerang Lubang

4.1K