PIALA AFF U-18 2017

Pelatih Filipina Kaget Timnya Dibantai Timnas U-19

Kamis, 7 September 2017 23:35 WIB
Penulis: Juni Adi | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Goal.com
Pelatih Filipina U-19, Jose Maria Anoche Aberasturi. Copyright: © Goal.com
Pelatih Filipina U-19, Jose Maria Anoche Aberasturi.

Timnas Filipina harus mengalami mimpi buruk pada laga kedua di Grup B Piala AFF U-18 2017, usai dibantai Indonesia dengan skor telak 9-0 di Stadion Thuwunna, Yangon, Kamis (07/09/17) malam.

Semula pelatih Filipina, Jose Maria Anoche Aberasturi menargetkan hasil imbang melawan Skuat Garuda Nusantara. Namun, ternyata hasilnya di luar dugaan. Selain itu, ia juga mengakui keunggulan Indonesia yang bermain lebih baik dari anak asuhnya.

"Target kami di laga ini adalah meraih hasil imbang, tetapi kenyataannya kami tak bisa berbuat banyak karena Indonesia unggul segalanya," kata Jose dikutip dari situs resmi AFF.

Lebih lanjut, mengenai peluang timnya lolos ke babak semifinal, Jose besikap realistis, meski masih menyisakan dua laga melawan Vietnam (09/09/17) dan Myanmar (11/09/17).

© PSSI
Filipina vs Indonesia Copyright: PSSIFilipina vs Indonesia.

"Kami sekarang hanya berpikir realistis saja. Saya hanya ingin memberikan pengalaman kepada para pemain muda saya di sisa laga grup ini. Apalagi tim ini juga kami siapkan untuk Pra Piala Asia U-19 nanti," jelasnya dikutip dari Goal.

Dengan hasil ini, Filipina berada di dasar klasemen Grup B Piala AFF U-18, karena mengalami dua kekalahan. Selanjutnya, anak asuh Jose Maria akan melakoni laga melawan tim kuat lainnya yakni Vietnam pada Sabtu (09/09/17).

8.9K