Stasiun Televisi Dunia Putus Kontrak dengan Beckham

Rabu, 27 September 2017 10:53 WIB
Penulis: Lanjar Wiratri | Editor: Rizal
© Getty Images
David Beckham menonton laga Wimbledon. Copyright: © Getty Images
David Beckham menonton laga Wimbledon.

Beckham dikenal sebagai salah satu mantan pesepakbola dunia dengan pesona luar biasa. Tak heran apabila pria tampan ini sering ditunjuk sebagai ambassador sebuah produk.

Namun kali ini, Sky tampaknya sudah tak tertarik lagi untuk melanjutkan kerja samanya dengan mantan megabintang Manchester United tersebut.

Becks, sapaan akrab Beckham, sebelumnya menjadi bagian dari Sky Sports, sekaligus menjadi bintang dari iklan Sky Academy.

Seperti dilansir Daily Mail, sejak 2013 lalu, Becks dan Sky telah menjalin kontrak kerja sama dengan nilai mencapai 5 juta Poundsterling atau setara Rp89 miliar per tahun.

“Kemitraan Sky dengan David Beckham telah sampai pada akhirnya. Hubungan kami dengan sosok olahragawan yang sangat ikonik itu terjalin erat. Kami berharap yang terbaik untuk David,” ujar juru Bicara Sky.

© Internet
David Beckham Copyright: InternetDavid Beckham

Beckham terhitung sudah empat tahun menjadi bagian dari channel televisi asal Inggris tersebut. Saat merekrut Beckham sebagai duta mereka empat tahun silam, Sky disebut-sebut tengah berjuang keras untuk mengalahkan stasiun tv pesaing mereka lainnya macam BT Sport.

Beckham sering disebut-sebut sebagai salah satu ikon utama sepakbola di era modern. Mulai dari gaya rambut, hingga memiliki istri seorang penyanyi terkenal, Victoria Posh, Beckham dianggap sebagai pionir olahragawan selebriti.

Pria berusia 42 tahun itu pensiun pada tahun 2013. Klub terakhir yang dibelanya adalah klub Liga Prancis, Paris Saint-Germain (PSG).

401