Beri Sanjungan, Luis Milla Minta Pemain Muda Contoh Spaso

Minggu, 19 November 2017 06:39 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Rizky Pratama Putra
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Timnas Indonesia vs Suriah U-23 (Boaz Solossa, Ilija Spasojevic, dan Osvaldo Haay). Herry Ibrahim/INDOSPORT Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Timnas Indonesia vs Suriah U-23 (Boaz Solossa, Ilija Spasojevic, dan Osvaldo Haay). Herry Ibrahim/INDOSPORT

Ilija Spasojevic mencatatkan penampilan selama 72 menit pada laga debut melawan Suriah U-23, Sabtu (18/11/17) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang. Spaso, sapaan akrabnya, terlihat jarang mendapat peluang emas sebelum akhirnya digantikan oleh Septian David Maulana. 

© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Ekspresi wajah Ilija Spasojevic saat gagal mengamankan peluang. Herry Ibrahim/INDOSPORT Copyright: Herry Ibrahim/INDOSPORTEkspresi wajah Ilija Spasojevic saat gagal mengamankan peluang. Herry Ibrahim/INDOSPORT

Meski tak bisa berbuat banyak dan jarang mengancam gawang tim tamu, Spasojevic nyatanya tetap mendapat pujian dari pelatih Luis Milla. Pemain 30 tahun itu dinilai punya sisi lain yang bisa menjadi contoh untuk pemain muda yang dipanggil ke Timnas.

"Paling penting Spaso bagus di dalam dan luar lapangan dan kita beruntung Spaso juga bisa bahasa Spanyol dan dia bisa berikan contoh tentang profesionalisme untuk anak muda di tim ini," ucap Luis Milla usai laga.

"Kita memang masih butuh adaptasi tapi, di sini Spaso saya yakin akan cepat adaptasi jadi saya senang dia ada di tim," sambungnya.

© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Ilija Spasojevic tengah berusaha melewati pemain Suriah dan mengambil bola. Herry Ibrahim/INDOSPORT Copyright: Herry Ibrahim/INDOSPORTIlija Spasojevic tengah berusaha melewati pemain Suriah dan mengambil bola. Herry Ibrahim/INDOSPORT

Pada laga petang tadi, selama berada di lapangan Spaso memang jarang mendapat kesempatan maupun suplay bola matang dari sayap maupun para gelandang. Hal itu pun menyulitkan dirinya untuk merengsek masul dan melepaskan tendangan ke gawang lawan.

Terlepas dari itu, Spasojevic menyatakan ia bahagia bisa menjalani laga perdana sebagai pesepakbola Indonesia pasca dinaturalusasi akhir Oktober lalu.
 

3.5K