x

Cetak Quattrick, Beckham Bawa Persib Menang 10-1

Selasa, 17 April 2018 10:19 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Logo Persib Bandung.

Persib Bandung U-17 berhasil menang telah atas Persipasi Bekasi dengan skor 10-1 pada laga lanjutan Grup H Piala Soeratin 2018 di Stadion Wira Dadaha, Tasikmalaya, Senin (16/04/18).

Kemenangan tersebut membuat Persib Bandung U-17 atau biasa disebut Maung Ngora berada di posisi puncak dengan raihan empat poin. Sehingga menjadikan mereka sebagai klub yang ditakuti lawan.

Baca Juga

1. Jalannya Pertandingan

Persib U-17.

Pertandingan sendiri berlangsung sangat seru. Sebab Persib Bandung langsung berinisiatif bermain menyerang. Apalagi ada pemain Maung Ngora mampu mencetak trigol, yakni Ilham Mahfudzillah (20', 73', 85').

Selain itu pertandingan sendiri berlangsung sangat panas. Bahkan wasit sampai mengeluarkan kartu merah untuk kedua kesebelasan. Sehingga, baik Persib U-17 dan Persipasi Bekasi bermain dengan 10 orang.


2. Beckham Quattrick

Pemain depan Persib Bandung U-19, Beckham Putra Nugraha.

Selain Ilham, ada satu pemain yang menjadi aktor kemenangan telak Maung Ngora. Dia adalah Beckham Putra Nugraha. Pasalnya, Beckham mencetak empat gol alias quattrick.

Dirinya mampu mencetak gol di menit ke-44, 53', 78, dan 79'. Selain itu dirinya juga dinobatkan sebagai pemain terbaik dalam laga tersebut.


3. Komentar Pelatih

Pelatih Persib U21, Budiman

Pelatih Persib U-17 Budiman mengaku sangat gembira lantaran bisa melibas tim lawan. Sehingga mereka bisa menatap laga selanjutnya dengan sangat optimis.

"Anak-anak mampu tampil tenang. Bahkan, mereka bisa lebih in lagi hingga mampu membalas gol lawan dan meraih kemenangan ini," kata Budiman seperti dinukil laman Gala Persib.


4. Tentang Piala Soeratin

Piala Soeratin 2017.

Piala Soeratin adalah sebuah turnamen kompetisi sepak bola di Indonesia yang diperuntukkan bagi pemain sepak bola yang berusia 18 tahun ke bawah. Pada tahun 2012 PSSI meregulasi kompetisi Piala Soeratin diperuntukkan bagi pemain sepak bola yang berusia 17 tahun ke bawah.

Nama Soeratin diambil dari nama depan mantan ketua umum PSSI yang pertama yaitu Soeratin Sosrosoegondo untuk mengenang jasa-jasa dia dalam merintis dan membangun sepakbola Indonesia.

Persib BandungSoeratin CupPersipasi BekasiPersib U-19Soeratin SosrosoegondoLiga IndonesiaPersib Bandung U-21BudimanBeckham Putra NugrahaPersib U-17Piala SoeratinDiklat PersibBudiman Yunus

Berita Terkini