x

3 Fakta Robert Taylor, Pemain Timnas Finlandia yang Diajak Markkanen Gabung PSM

Minggu, 17 Februari 2019 06:26 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Rafif Rahedian
Pemain Timnas Finlandia yang dikaitkan dengan PSM Makassar

INDOSPORT. COM - PSM Makassar kembali dikaitkan dengan satu sosok pemain asing. Sosok tersebut merupakan pemain Timnas Finlandia bernama Robert Taylor.

Isu ini pertama kali muncul dan beredar di media sosial. Khususnya bila melihat akun Instagram pribadi penyerang anyar PSM Makassar, Eero Markkanen.

Ya, Markkanen terlihat mengunggah foto kala dirinya melakoni laga melawan Perseru Serui. Ia sengaja mengunggah foto tersebut untuk merayakan quatrick yang dicetaknya.

Baca Juga

"Sangat senang bisa mencetak empat gol. Dukungan hebat saya rasakan dari para fans hari ini," tulis Markkanen dalam caption unggahannya.

Bila dilihat secara detail, pada kolom komentar unggahannya, Markkanen nampak mengajak seorang pemain Timnas Finlandia untuk turut gabung PSM Makassar. "@robitaylor ayo gabung PSM," tulis Markkanen pada kolom komentar unggahannya.

Meski PSM Makassar telah memenuhi kuota pemain asingnya, namun bukan tidak mungkin jika mereka melakukan perubahan sebelum Liga 1 2019 dimulai. Karena pemain asing yang tidak memenuhi ekspektasi ketika tampil di Piala Presiden nanti bisa saja dicoret begitu saja.

Melihat munculnya rumor seperti ini, tak ada salahnya bila kita mengenal lebih dekat tentang sosok Robert Taylor. INDOSPORT lantas mencoba mengulas beberapa fakta Robert Taylor tersebut ke dalam rangkuman singkat berikut ini.


1. Versatile Player

Pemain Timnas Finlandia yang dikaitkan dengan PSM Makassar

Versatile player adalah istilah dalam sepak bola yang menjelaskan tentang kelebihan seorang pemain. Penggambaran lebih jelasnya, versatile player merupakan sosok pemain yang mampu menempati beberapa posisi sekaligus.

Robert Taylor, pemain yang dikaitkan dengan PSM Makassar pun tergolong sebagai versatille player. Ia mampu bermain di beberapa posisi, khusunya lini serang.

Baca Juga

Menurut catatan situs Transfermarkt, posisi natural Robert Taylor adalah gelandang serang. Namun, Robert Taylor juga dapat bermain di dua posisi lainnya, yakni winger kiri, dan gelandang kanan.


2. UEFA Nations League

Pemain Timnas Finlandia yang dikaitkan dengan PSM Makassar

UEFA Nations League adalah kompetisi sepak bola internasional antar negara-negara Eropa. Kompetisi ini baru terselenggara pertama kali pada 2018 lalu, dan sengaja dibentuk UEFA untuk memajukan kualitas sepak bola Eropa.

Bila melihat status Robert Taylor sebagai pemain Timnas Finlandia, tentu tak heran bila dirinya mempunyai peluang untuk turut berlaga di ajang tersebut. Apalagi, Robert Taylor masih berusia cukup muda, yakni 24 tahun, yang membuatnya bisa menjadi opsi bagus untuk program regenerasi Timnas Finlandia.

Benar ternyata, Robert Taylor memang pernah berlaga di ajang UEFA Nations League. Ia mencatatkan satu penampilan kala membela Timnas Finlandia melawan Hungaria, di laga UEFA Nations League pada 18 November 2018 lalu.

Baca Juga

Kala itu, Robert Taylor tampil selama 75 menit pertandingan. Sayangnya, ia gagal memberikan negaranya kemenangan, sebab Timnas Finlandia menyerah dari Hungaria dengan skor 0-2.


3. Liga Norwegia

Pemain Timnas Finlandia yang dikaitkan dengan PSM Makassar

Robert Taylor saat ini diketahui telah memperkuat klub kasta tertinggi Liga Norwegia, Tromso. Ia sudah bergabung dengan Tromso sejak 2018.

Musim lalu, Robert Taylor tampil 27 kali untuk Tromso. Dari 27 kali penampilannya itu, Robert Taylor mampu membukukan total empat gol serta dua assists.

Baca Juga

Sayangnya, Robert Taylor gagal membawa klubnya berprestasi lebih banyak. Sebab, Tromso musim lalu hanya mampu mengakhiri kompetisi di posisi 10 klasemen.

Bursa TransferPSM MakassarFinlandiaLiga IndonesiaUEFA Nations LeagueTRIVIAEero Markkanen

Berita Terkini