x

AS Roma Incar Wonderkid Tak Terpakai Milik Real Madrid, Tantangan Reparasi Jose Mourinho?

Senin, 20 Juni 2022 07:20 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Bintang muda gagal Real Madrid, Reinier Jesus Carvalho.

INDOSPORT.COM – Nasib wonderkid gagal Real Madrid, Reinier kini tengah diujung tanduk dan dikabarkan akan hengkang ke AS Roma pada bursa transfer musim panas 2022.

Pemain muda Real Madrid, Reinier Jesus memiliki jalan karier yang tak mudah sejak hengkang dari Brasil.

Baca Juga

Selepas bersinar bersama Real Madrid Castilla dan didatangkan dengan harga 30 juta euro dari klub Brasil, Flamengo, kepindahannya ke klub Jerman, Borussia Dortmund jadi sorotan.

Reinier Jesus memang moncer saat bermain di musim pertamanya untuk Borussia Dortmund, tetapi sejak kedatangkan pelatih Marco Rose, dia jarang mendapatkan kesempatan.

Selain itu, Reinier tampak tak cocok dengan skema Borussia Dortmund dan kerap kali dimainkan sebagai pemain sayap. Sebenarnya, Reinier bermain sebagai gelandang serang, sehingga bisa saja tampil bagus jika dimainkan sebagai pemain sayap.

Baca Juga

Salah satu performa buruknya adalah saat Borussia Dortmund kalah di partai kedua derby Der Klassiker melawan Bayern Munchen yang menunjukkan bahwa Reinier bukanlah pemain sayap.

Real Madrid pun mengerti bagaimana cara mengembangkan pemain muda Brasil, selepas mampu mengorbitkan dua bintang muda, Vinicius Junior dan Rodrygo Goes menjadi juara Liga Champions.

Presiden Real Madrid, Florentino Perez bisa saja mengubah keputusan dengan mencoba meminjamkan Reinier ke klub lain.

Baca Juga

Salah satu klub yang kabarnya berminat untuk mendatangkan Reinier adalah AS Roma yang kini dilatih oleh eks pelatih Real Madrid, Jose Mourinho.

Jose Mourinho sendiri kini dikenal sebagai pelatih hebat yang mempu melakukan perbaikan pada pemain-pemain yang kariernya menurun.


1. AS Roma Tengah Bentuk Tim Baru di Bawah Kendali Jose Mourinho

Kapten AS Roma, Lorenzo Pellegrini, mengangkat trofi UEFA Conference League 2021/2022 (REUTERS/Marko Djurica )

Di samping itu, AS Roma kini juga tengah melakukan perbaikan pada skuat, demi mencapai empat besar Liga Italia dan memenangi Liga Europa musim 2022/2023.

Jose Mourinho juga dikenal sebagai pelatih yang lapar gelar, seperti dilansir dari TheRealChamps, dengan tak segan melepas pemain bermasalah.

Baca Juga

AS Roma baru saja melepas Stephan El Shaarawy dan Carles Perez di posisi gelandang serang dan ini bisa jadi kesempatan bagi Reinier.

Meskipun Jose Mourinho dikenal sebagai pelatih yang defensif, ada beberapa pemain yang mampu tampil bagus di tangannya.

Baca Juga

Sebut saja Mesut Ozil, Cristiano Ronaldo, Karim Benzema, Gonzalo Higuain,  dan Angel Di Maria, yang menjadi sarana Jose Mourinho membangun Real Madrid.

Kemudian, dua nama pemain Tottenham Hotspur, seperti Harry Kane dan Son Heung-Min yang mampu tampil moncer, selain juga Tammy Abraham yang subur bersama AS Roma.


2. Reinier Bisa Cocok dengan AS Roma

Bintang muda Flamengo, Reinier Jesus Carvalho.

Memang, masih terlalu dini untuk mengatakan Reinier akan cocok dengan skema AS Roma, karena sang pemain mampu mencetak 10 gol dan 10 assist setiap musimnya.

Reinier bisa aja menjadi bintang berkualitas untuk Real Madrid dengan AS Roma menjadi batu loncatan pertama.

Real Madrid bisa saja meminjamkan Reinier ke AS Roma demi mendapatkan menit bermain dan pengalaman bersama Jose Mourinho.

Baca Selengkapnya: Termasuk Ronaldo, Bedah Formasi AS Roma dengan Kedatangan 3 Eks Anak Buah Mourinho

Real MadridJose MourinhoAS RomaLiga ItaliaSepak BolaReinier Carvalho

Berita Terkini