x

Demi Raih Tiket Liga Champions, Mourinho Ingin AS Roma Tikung Bek Incaran Manchester United

Selasa, 27 September 2022 17:04 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
Jurrien Timber, pemain Ajax. Foto: Instagram@Jurrien Timber

INDOSPORT. COM - Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, berencana membenahi sektor pertahanan timnya dengan mengincar bek idaman Manchester United.

Melansir laporan Calciomercato, Mourinho baru-baru ini menggelar evaluasi atas komposisi skuat asuhannya di musim 2022/23.

Pelatih asal Portugal menilai, bahwa sektor pertahanan menjadi titik terlemah AS Roma saat ini, dan tentunya harus segera diperbaiki.

Baca Juga

The Special One pun sudah menyampaikan hasil evaluasi tersebut kepada pihak manajemen, supaya mau membantunya meningkatkan kualitas lini belakang tim.

Mou sengaja melakukan hal demikian demi terpenuhinya target manajemen musim ini, yakni membawa Serigala Ibu Kota meraih tiket Liga Champions musim depan.

Setelah diskusi berlangsung, manajemen ternyata memberikan lampu hijau sekaligus siap mengucurkan dana buat merekrut bek anyar berkualitas.

Beberapa nama lantas direkomendasikan Mourinho untuk dikejar Roma di periode bursa transfer musim dingin Januari 2023 mendatang.

Nama terdepan yang paling diinginkan Mou ialah bek tengah milik klub Liga Belanda, Ajax Amsterdam, yakni Jurrien Timber.

Mou naksir dengan kualitas bek berusia 21 tahun tersebut, karena sang pemain tampak memiliki kualitas menawan dan bahkan versatile.

Selain handal memainkan posisi bek tengah, Timber memang juga cukup sering tampil apik menjalankan tugas di posisi bek sayap kanan.


1. Bersaing dengan Manchester United

Casemiro, pemain Manchester United. Foto: REUTERS-Craig Brough

Langkah AS Roma berusaha mengangkut Jurien Timber dari Ajax Amsterdam, sepertinya akan menemui banyak rintangan terjal.

Pertama, pihak Ajax diperkirakan bakal meminta harga tinggi terkait penebusan Timber, sehingga sangat memberatkan neraca keuangan manajemen Roma.

Berdasarkan data situs Transfermarkt, nilai pasaran pemain berpostur 182 cm itu sekarang ada di kisaran angka 45 juta euro.

Baca Juga

Selanjutnya, rintangan juga berpotensi dihadapi Roma dari faktor tim-tim top Eropa lainnya yang ikut naksir menggaet Timber.

Klub Liga Inggris, Manchester United, diketahui terus intens mendekati Timber sejak bursa transfer musim panas 2022 kemarin.

Setan Merah tampak memiliki peluang lebih besar dibanding Roma, sebab Timber memiliki kedekatan dengan pelatih MU, Erik ten Hag.

Bahkan masih ada raksasa Liga Jerman, Bayern Munchen, yang belakangan mulai santer diberitakan tertarik dengan sosok Timber.

Rekam jejak Munchen memang telah terbiasa membeli pemain dari Ajax, ada dua pemain yang berhasil mereka rekrut pada bursa transfer musim panas 2022 kemarin, yaitu Ryan Gravenberch dan Noussair Mazraoui.

Andai usaha mengincar Timber gagal, Mourinho sebenarnya punya opsi bek tengah lain yang menurutnya tak kalah hebat kualitasnya.

Mou menjadikan bek tengah milik Eintracht Frankfurt, Evan Ndicka, sebagai target kedua jika nantinya Timber menolak bergabung.


2. Blunder! Chelsea Segera Lepas Bek Muda Potensialnya Trevor Chalobah

Trevoh Chalobah

Klub Liga Inggris (Premier League), Chelsea terancam kehilangan salah satu bek muda potensialnya, Trevor Chalobah, karena tak kunjung dapat menit bermain yang cukup.

Bek tengah Chelsea, Trevor Chalobah, dikabarkan membuka peluang untuk bisa meninggalkan Stamford Bridge pada pertengahan musim ini.

Bek tengah berusia 23 tahun itu diklaim mulai kecewa lantaran jarang mendapatkan kesempatan tampil secara reguler pada awal musim ini. 

Baca Juga

Melakoni debut bersama tim utama the Blues pada musim lalu, Chalobah mampu mengakhiri musim kompetisi dengan koleksi 31 penampilan di semua ajang.

Pemain kelahiran Sierra Leone itu pun sukses menyumbangkan empat gol dan dua assist pada sepanjang musim lalu. 

Baca Selengkapnya: Blunder! Chelsea Segera Lepas Bek Muda Potensialnya Trevor Chalobah 

Manchester UnitedJose MourinhoAS RomaLiga Italia

Berita Terkini