x

Jijik dengan Sikap Barcelona Padanya, De Jong Akan Goda Manchester United Tak Peduli El Clasico

Minggu, 16 Oktober 2022 11:34 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor:
Frenkie de Jong isunya hendak mengevaluasi masa depan bersama Barcelona pasca El Clasico vs Real Madrid dengan Manchester United sebagai tujuan utama.

INDOSPORT.COM - Fokusnya saat ini harusnya adalah partai El Clasico antara Real Madrid vs Barcelona namun Frenkie de Jong sudah kadung tidak betah dengan situasi yang ia hadapi sekarang.

Akibat terlalu sering dianaktirikan oleh Los Cules, gelandang asal Belanda tersebut akan menawarkan dirinya lagi pada Manchester United pada bursa transfer mendatang.

Baca Juga

De Jong di 2022/2023 adalah pemain dengan gaji terbesar di Camp Nou dengan pendapatan lebih dari 700.000 Euro atau lebih dari 10 miliar Rupiah per pekan.

Hanya saja ia hampir selalu kalah bersaing dengan trio Sergio Busquets, Gavi, dan Pedri untuk satu tempat di lini tengah Barcelona.

Sejauh ini baru ada 4 start yang didapatkan oleh De Jong di ajang Liga Spanyol dan Liga Champions meski timnya sudah melewati 12 partai di kedua ajang tersebut.

Baca Juga

Padahal eks bintang berusia 25 tahun itu sudah menunjukkan loyalitas luar biasa pada Barcelona sepanjang bursa transfer musim panas 2022 lalu.

Ia begitu diminati oleh Manchester United yang dilatih oleh mantan manajernya di Ajax Amsterdam, Erik ten Hag, namun ia enggan pergi.

Salah satu alasannya bertahan memang karena Barcelona bermain di Liga Champions sementara sang peminat di Liga Europa namun keteguhan hati Frenkie de Jong tetap patut diapresiasi.

Baca Juga

Sayangnya Barcelona enggan mengakui itu dan bahkan ada kemungkinan ia akan tetap dicadangkan dalam partai maha penting melawan Real Madrid.

Rekornya di El Clasico memang tidak terlalu baik dengan 6 kali kalah dari 9 pertandingan namun tidak bisa dipungkiri jika De Jong adalah salah satu pemain lini tengah terbaik milik Barcelona.


1. Angin Segar untuk United

Frenkie de Jong

Menurut laporan dari Sport, Frenkie de Jong sudah muak dengan perlakuan Barcelona padanya yang bak air susu dibalas air tuba.

Andai benar jika ia tidak dijadikan pemain inti di laga tandang ke markas Real Madrid, Santiago Bernabeu, pada Minggu (16/10/22) malam ini maka bursa transfer Januari 2023 bisa jadi perhatiannya.

Baca Juga

Ini tentunya sebuah kabar baik bagi Manchester United dan terutama Erik ten Hag yang memang begitu mengidamkan sang playmaker flamboyan.

Saat ini di skuat The Red Devils memang sudah ada Bruno Fernandes dan Christian Eriksen yang bermain oke sebagai gelandang pilihan utama namun sang juru taktik ingin lebih banyak opsi lagi.

De Jong bisa dijadikan alternatif untuk posisi gelandang bertahan atau 'nomor 6' pengganti Casemiro andai United menghadapi lawan yang bertahan lebih dalam.

Baca Juga

Memberikan persaingan yang lebih ketat pada Fernandes dan Eriksen pun bisa jadi nilai plus karena semakin banyak pemain berkualitas yang berada di Old Trafford.

Mengingat kontraknya masih berlaku hingga Juni 2026, kemungkinan Barcelona masih akan mematok harga mahal untuk De Jong.

Di musim panas banderol 80 juta Euro tertempel pada jebolan akademi Willem II tersebut dan nominal serupa sepertinya masih berlaku di musim dingin nanti.

Baca Juga

Bagi Manchester United, harga tersebut bukan masalah besar mengingat di bursa transfer sebelumnya mereka sudah mensepakati untuk menyanggupinya.

Kini tinggal menunggu keputusan dari Frenkie de Jong saja apakah tetap ingin setia pada Barcelona atau angkat kaki demi jam terbang yang lebih tinggi.

Bursa TransferReal MadridManchester UnitedBarcelonaEl ClasicoFrenkie de Jong

Berita Terkini