x

Jelang Semifinal Piala AFF 2022, Suporter Vietnam Kritik Stadion Tempat Laga Lawan Indonesia

Rabu, 4 Januari 2023 21:15 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Indra Citra Sena
Prediksi pertandingan antara Indonesia vs Vietnam (Piala AFF 2022).

INDOSPORT.COM – Media Vietnam memberikan kritik keras untuk Stadion My Dinh yang akan jadi tempat pertandingan leg ke-2 semifinal Piala AFF 2022 antara Vietnam vs Indonesia.

Seperti diketahui, laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022 antara Vietnam vs Indonesia akan digelar di Stadion My Dinh.

Laga ini merupakan laga kedua selepas laga perdana semifinal Piala AFF 2022 antara Indonesia vs Vietnam di Stadion Gelora Bung Karno pada Jumat (6/1/23) mendatang.

Hanya saja, sebelum gelaran semifinal Piala AFF 2022, Stadion My Dinh sudah mendapat kritik keras dari publik negeri paman Ho.

Dilansir Soha.vn, publik olahraga Vietnam dikabarkan memberikan kritik keras kepada Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) yang meneken kontrak untuk menyewa Stadion My Dinh.

Baca Juga

Hal ini didasarkan dengan nilai kontrak yang diberikan kepada pengelola Stadion My Dinh yang mencapai 800 juta Dong Vietnam.

Jumlah ini kabarnya sangat tinggi untuk ukuran kontrak yang seharusnya diberikan untuk stadion di Vietnam.

Baca Juga

Secara rinci, disebutkan bahwa pengelola Stadion My Dinh harus mengeluarkan 200 juta dong untuk pajak bumi dan bangunan, 200 juta dong untuk listrik, 100 juta dong untuk pajak penambahan nilai, hingga membayar hutang pada negara.

Hanya saja, kritik kemudian muncul kala Vietnam menjalani dua laga Piala AFF 2022 melawan Malaysia dan Vietnam.

Pendukung tim arahan Park Hang-seo menyebut keadaan Stadion My Dinh sangat buruk, mengingat ada beberapa infrastruktur yang menjadi sorotan.

Baca Juga

1. Keadaan Stadion My Dinh

Selebrasi Marc Klok usai mencetak gol penalti penentu kemenangan Indonesia dalam adu penalti perebutan medali perunggu antara Indonesia vs Malaysia di Stadion Nasional My Dinh - Hanoi, Vietnam 2022. Foto: REUTERS/Navesh Chitrakar

Disebutkan bahwa beberapa infrastruktur Stadion My Dinh yang menjadi perhatian ialah keadaan rumput yang cekung, kursi kotor di tribun stadion dan toilet yang beraroma tak sedap.

Bahkan, kritik pun muncul ketika Vietnam memenangi laga melawan Myanmar di Piala AFF 2022, yang kemudian memperlihatkan bentuk lapangan yang seperti lapangan rawa.

Namun demikian, tanggapan kemudian hadir dari Direktur Kompleks Olahraga Nasional Vietnam yang menaungi pengelolaan Stadion My Dinh.

Disebutkan bahwa rumput Stadion My Dinh, Vietnam sebaiknya diganti dalam 6-7 tahun yang tidak dilakukan oleh pengelola stadion.

Namun, Stadion My Dinh ternyata sudah tak diperbaiki dalam 12 tahun, sehingga rumputnya nampak layu dan jelek yang diperparah dengan cuaca dingin yang melanda Vietna,

Baca Juga

Perbaikan Stadion My Dinh sejatinya sudah dilakukan oleh pemerintah Vietnam sebelum SEA Games ke-31 dengan anggaran untuk mencapai 400 miliar Vietnam Dong.

Hanya saja, perbaikan stadion tidak mencakup penggantian rumput, sehingga ada kerusakan yang nampak dari sarana olahraga terbaik di Vietnam tersebut.

Baca Juga

Seperti diketahui, laga babak semifinal Piala AFF 2022 antara Indonesia vs Vietnam akan digelar dalam dua leg yang dimulai pada hari Jumat (06/01/23) nanti.

Timnas Indonesia merupakan runner-up grup A Piala AFF 2022 yang akan menghadapi Vietnam sebagai juara grup B.

Pemenang laga Indonesia vs Vietnam akan menghadapi pemenang antara Thailand vs Malaysia di semifinal Piala AFF lainnya.

Baca Juga
VietnamTimnas IndonesiaBola InternasionalBerita Timnas IndonesiaPiala AFF 2022

Berita Terkini