PAAD Tak Terkalahkan di Kejurnas Atletik Piala Panglima TNI

Kamis, 3 November 2016 20:26 WIB
Kontributor: Ginanjar | Editor: Gema Trisna Yudha
© Muhammad Ginanjar
 Copyright: © Muhammad Ginanjar

Dalam kejuaraan yang digelar di Lapangan Pajajaran Bandung tersebut, tim Persatuan Atletik Angkatan Darat (PAAD) berhasil mengumpulkan paling banyak medali. Mereka memperoleh total 16 medali emas, 8 perak dan 8 medali perunggu.

Sementara peringkat dua ditempati Jawa Barat dengan raihan 2 medali emas dan 3 medali perak. Sedangkan di posisi tiga ditempati Kodam IV Diponegoro dengan total 2 medali emas, 2 perak dan 1 perunggu.

Gelar juara umum yang telah ditorehkan PAAD ini bukan kali pertama dialami. Selama penyelenggaraan Kejurnas Atletik Piala Panglima TNI Terbuka bergulir, mereka juga kerap meraihnya.

Ketua Harian PAAD, Kolonel Infantri Wawan Hermawan mengaku bersyukur tim besutannya berhasil mempertahankan gelar juara umum di Kejurnas Atletik Piala Panglima TNI IV/2016 ini.

Padahal sebelumnya, pihaknya hanya menargetkan para atlet meraih 13 medali emas sesuai dengan perolehan yang dicapai pada Kejurnas 2015 lalu. Lagipula, masa persiapan yang dilakukan bisa dibilang cukup sempit yakni hanya tiga pekan.

"Alhamdulillah kita bisa melebihi target. Dari yang rencananya 13 medali emas, kita bisa dapatkan 16 emas. Ini semua berkat kerjasama atlet, pelatih, komandan satu dan dua," kata Wawan seusai menerima piala bergilir.

Akan tetapi, Wawan berharap para atletnya ini tidak berpuas diri terlebih dahulu. Sebab kedepan masih banyak kejuaraan yang harus dihadapi baik ajang nasional maupun internasional.

"Total yang mengikuti kegiatan ini dari PAAD ada 35 orang. 16 diantaranya merupakan atlet PON kemarin. Kita juga sudah melaksanakan program regenerasi atlet, sekarang sudah masuk tahap pendidikan. Total 25 orang yang terdiri dari atlet PON XIX yang kemarin turun," pungkasnya.