Sejumlah Rekor Aneh Olahraga yang Sempat Masuk Guinness World Records

Rabu, 5 Juni 2019 19:31 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© The Indianapolis Star
Ilustrasi olahraga. Copyright: © The Indianapolis Star
Ilustrasi olahraga.

INDOSPORT.COM - Guinness World Records mencatat pencapaian manusia serta hal-hal fenomenal yang terjadi di alam, tak terkecuali olahraga. Namun ternyata ada beberapa rekor yang terbilang agak absurd alias aneh.

Bukan sekadar berhiaskan kata ‘tercepat’, ‘terkuat’, ‘tertinggi’, dan yang lainnya, rekor-rekor ini bisa membuat orang mengerutkan dahi. Dilansir dari Bleacher Report, berikut sejumlah rekor aneh dunia olahraga yang pernah ada di Guinness World Records.

Rekor Tercepat Anjing Menggunakan Skateboard

Rekor ini dicapai seorang anjing bulldog dari Inggris bernama Tillman, yang menunjukkan kemampuan uniknya ‘mengendarai’ skateboard di ajang X Games XV di Los Angeles. Ia meluncur di atas papan beroda tersebut sejauh 100 meter dalam kurun waktu 19,67 detik.

Rekor Push-up Satu Jari Terbanyak dalam 30 Detik

Melakoni latihan fisik berupa push-up bertumpu pada dua telapak tangan, dengan 10 jari lengkap saja terkadang menulitkan sebagian orang, apalagi hanya menggunakan satu jari?

Namun rekor ini sempat dipecahkan oleh Xie Guizhong, dengan kekuatan jari telunjuknya yang benar-benar luar biasa dan membuat orang terkagum-kagum. 

Rekor Teriakan Suporter Terkeras

Tak bisa dipungkiri, suporter merupakan salah satu elemen dalam olahraga yang tak bisa dilepaskan dari seorang atlet maupun tim. Teriakan mereka yang mengiringi pertandingan pun ternyata pernah masuk Guinness World Records.

Tepatnya di Stadion Arrowhead pada tahun 2013 saat laga American Football Kansas City vs Oakland Raiders, dengan catatan 137, 5 dB (desibel - satuan intensitas suara). Keriuhannya setara suara mesin jet di ketinggian 100 kaki dan berpotensi mengakibatkan gangguan pendengaran permanen.