Komunitas Sehat

7 Tips Bakar Kalori dengan Skipping

Kamis, 15 Agustus 2019 20:13 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
© Mathias Renner/City-Press via Getty Images
Ilustrasi lompat tali atau skipping rope. Copyright: © Mathias Renner/City-Press via Getty Images
Ilustrasi lompat tali atau skipping rope.

INDOSPORT.COM – Skipping atau lompat dapat membantu Anda membakar hingga 1.000 kalori dalam waktu  satu jam. Tidak memerlukan biaya besar dan bisa digunakan di mana saja merupakan salah satu yang menjadi daya tarik olahraga ini.

Olahraga skipping ini dilakukan dengan menggunakan bantuan tali yang diputar atau digerakan sebagai rintangan dari lompatan yang dilakukan dengan menggunakan kedua tangan kita sebagai porosnya.

Umumnya orang sudah paham tentang cara melakukan olahraga skipping. Diawali dengan berdiri tegak dengan posisi tegap dengan kedua tangan memegang ujung tali.

Selain termasuk olahraga yang sederhana, skipping memiliki banyak manfaat yang tentunya sangat baik bagi kesehatan manusia termasuk bagi yang ini membakar kalori.

Berikut INDOSPORT bagikan 7 tips bakar kalori dengan skipping kepada Anda, sebagaimana dikutip dari Built Lean.

Bertumpu pada Ujung Depan Kaki Saat Mendarat

Saat Anda lompat tali, cobalah lompat perlahan ke atas dan mendarat dengan ujung depan kaki Anda. Tumit Anda tidak boleh menyentuh tanah, ini merupakan salah satu alasan skipping adalah latihan betis.

Jangan Lompat Terlalu Tinggi

Cobalah lompat ikuti irama dan putaran skipping selama 30 detik tanpa membuat Anda kelelahan, jaga agar lompatan sekecil mungkin agar tali tidak terlipat. Santai saja dan jangan khawatir jika Anda akan tersandung tali.

Jangan Terlalu Sering Mengayunkan Lengan/Pundak Anda

Cukup gunakan pergelangan tangan Anda dalam gerakan memutar, jika Anda menggunakan lengan dan bahu terlalu sering saat melompat terlalu tinggi lompat tali menjadi aktivitas kardio yang sangat sulit.

Gunakan Panjang Tali yang Tepat

Jika tali sudah di bawah kaki, pegangannya akan sampai tulang dada. Lebih tinggi atau lebih rendah akan mempengaruhi ritme dan membuat lompat tali jauh lebih sulit. Tali pada skipping harus menyentuh tanah, agar lebih mudah untuk menghitung ritme.

Tangan Sedikit di atas Pinggang

Posisi tangan itu sangat penting dan ini juga tergantung pada panjang tali yang Anda miliki. Lengan Anda harus ditekuk dengan nyaman, dan letakkan tangan setinggi pinggang.

Dapatkan Ritme

Anda bisa gunakan lompat tali secepat yang Anda inginkan, namun mengikuti irama dapat membuat lompat tali lebih mudah dan lebih menyenangkan.

Terus Berlatih

Sejauh ini, terus berlatih menjadi tips yang paling penting dari semuanya. Sebagian besar orang tidak tahu cara lompat tali dengan benar.

Selain terdapat banyak manfaat dalam olahraga skipping ini, sayangnya jika kita melakukannya secara berlebihan bisa berisiko tinggi yaitu mengalami keseleo karena kesalahan saat menumpukan kaki saat melompat.

Penulis: Rafika Amalia