Detik-detik Aries Susanti Sang Spider Woman Beraksi Cetak Rekor Dunia dengan Kecepatan Kilat

Minggu, 20 Oktober 2019 12:06 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© fpti.or.id
Atlet panjat tebing Indonesia, Aries Susanti Rahayu, memecahkan rekor dunia sebagai wanita pertama yang mencatatkan waktu di bawah tujuh detik. Copyright: © fpti.or.id
Atlet panjat tebing Indonesia, Aries Susanti Rahayu, memecahkan rekor dunia sebagai wanita pertama yang mencatatkan waktu di bawah tujuh detik.

INDOSPORT.COM - Indonesia patut berbangga usai Aries Susanti Rahayu meraih medali emas sekaligus mencatatkan diri di buku rekor dunia saat berlaga di seri Piala Dunia Panjat Tebing Xiamen 2019, Sabtu (19/10/19).

Atlet putri berjuluk Spider Women ini berhasil mencatatkan waktu yang terbilang kencang, yakni kurang dari tujuh detik, atau lebih tepatnya 6,995 detik. Ia mampu mengungguli wakil China, Yi Ling Song.

Detik-detik bersejarah penampilan apik Aries Susanti Rahayu berhasil diabadikan dalam bentuk video singkat, yang terlihat di Instagram resmi Indonesia Climbing Federation (FPTI).

Ketika terdapat aba-aba pertandingan dimulai, Susanti mampu melesat dengan cepat meninggalkan wakil atlet Negeri Tirai Bambu. Komentator kompetisi bahkan sempat menyatakan, si Spider Woman telah memecahkan rekor sebagai wanita pertama yang mencatat waktu tercepat.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Indonesian Climbing Federation (@fpti_official) pada

Wanita berusia 24 tahun ini rupanya sudah memiliki potensi untuk dapat menorehkan waktu tercepat di seri ke-13 Piala Dunia Panjat Tebing yang berlangsung di China ini.

Sejak babak kualifikasi, Aries Susanti Rahayu tidak pernah mencatatkan waktu lebih dari 7,5 detik. Pada babak perempatfinal saja, dirinya mampu mencatatkan waktu 7,387 detik.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Indonesian Climbing Federation (@fpti_official) pada

Usai memenangkan kejuaraan ini, Susanti pun meraih posisi podium pertama, disusul pada peringkat kedua yakni wakil China, Yi Ling Song. Sementara itu, podium ketiga ditempati Mariia Krasavina, yang merupakan atlet panjat tebing Rusia.