x

5 Top News: Kostum Petenis Cantik, AC Milan Datangkan Andalan Italia U-21

Sabtu, 26 Juni 2021 06:33 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Juni Adi
Petenis wanita Belanda, Indy de Vroome.

INDOSPORT.COM - Berikut deretan berita top 5 news yang menghiasi beranda INDOSPORT sepanjang Jumat (25/06/21). Mulai dari kostum kurang cetar yang dipakai petenis Belanda hingga AC Milan datangkan andaan Italia U-21.

Selain itu masih ada beberapa berita yang tak kalah menarik seperti Juventus dan AC Milan saling sikut demi dapatkan The Next Ronaldo serta Inter Milan yang bakal dapatkan bintang Lazio.

Penasaran dengan kelanjutan beritanya? Mari simak penjabarannya berikut ini:

Baca Juga
Baca Juga

1. Kocak! Kostumnya Kurang 'Cetar', Petenis Cantik Belanda Kena Tegur di Wimbledon

Petenis cantik asal Belanda, Indy de Vroome, membagikan pengalamannya kena tegur gara-gara kostum/dress code di Wimbledon.

Seperti diketahui, Wimbledon memang diketahui punya dress code tersendiri yang menjadikan ajang ini lebih spesial lebih klasik ketimbang turnamen-turnamen tenis lainnya. 

Apalagi kalau bukan kostum yang semuanya serba putih. Aturan inilah yang kemudian membuat Indy de Vroome harus menerima teguran belum lama ini.

Baca selengkapnya di sini.

2. Juventus dan AC Milan Saling Sikut Dapatkan The Next Ronaldo Brazil

Dua raksasa Liga Italia, Juventus dan AC Milan dikabarkan bakal saling sikut demi dapatkan tanda tangan wonderkid berlabel the next Ronaldo asal Brazil. 

Siapakah dia? Melansir dari surat kabar harian olahraga Portugis, O Jogo, disebutkan bahwa Juventus dan AC Milan sudah membuat langkah serius untuk mendatangkan bintang Santos, Kai Jorge.

Lebih lanjut dijelaskan, pergerakan dua klub ini kian aktif setelah pesaing terdekat mereka dari Liga Inggris, Wolverhampton telah lebih dulu mengajukan tawaran buat Kai Jorge.

Baca selengkapnya di sini.

Baca Juga
Baca Juga

3. Berperingkat 141 FIFA, Ini Profil Lawan Timnas Indonesia di Play Off Piala Asia 2023

Selain berperingkat 141 di rangking FIFA, intip profil tim yang bakal jadi lawan Timnas Indonesia di babak play off Kualifikasi Piala Asia 2023. 

Mampukah skuad Garuda menang? Beberapa jam lalu, AFC baru saja rampung menggelar drawing untuk menentukan lawan bagi empat negara di babak play-off Kualifikasi Piala Asia 2023, pada Kamis (24/06/21) kemarin

.Keempat negara tersebut antara lain adalah Guam, Kamboja, Timnas Indonesia dan Taiwan. Dalam undian yang dilakukan di markas AFC, di Kuala Lumpur, Malaysia.

Baca selengkapnya di sini.


1. 4. Berkah Dilatih Simone Inzaghi, Inter Milan Bakal Dapatkan Bintang Lazio

Manuel Lazzari Pemain SPAL

Inter Milan ketiban untung pasca dilatih Simon Inzaghi musim depan, kabarnya La Beneamata bakal kedatangan salah satu bintang andalan Lazio di bursa transfer. 

Siapakah dia? Melansir dari Football Italia, disebutkan bahwa Manuel Lazzari bakal berada di daftar teratas pemain Lazio yang dijual usai kedatangan Maurizio Sarri sebagai pelatih baru.

Lebih lanjut dijelaskan, bahwa gaya bermain Manuel Lazzari diperkirakan tak cocok dengan sistem permainan yang diusung Maurizio Sarri.

Baca selengkapnya di sini.

5. Siap-siap Ditinggal Romagnoli, AC Milan Segera Datangkan Andalan Italia U-21

AC Milan dikabarkan berniat mendatangkan bek andalan Italia U-21, Matteo Lovato yang bakal diproyeksikan untuk menjadi pengganti Alessio Romagnoli.

Selain sebagai pondasi masa depan, keinginan AC Milan untuk mendatangkan Lovato yang juga merupakan palang pintu andalan Hellas Verona ini adalah wujud persiapan jika sewaktu-waktu Romagnoli hengkang ke klub lain.

Laporan dari il Corriere di Verona menyebutkan jika usaha AC Milan untuk mendapatkan Lovato terbilang sulit. Pasalnya mereka harus bersaing dengan beberapa klub papan atas Serie A Italia.

Baca selengkapnya di sini.

WimbledonJuventus#Top5NewsTenis

Berita Terkini