Resmi, Pacquiao Siap Pertahankan Gelar Kelas Welter di Australia

Rabu, 12 April 2017 20:19 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
© Christian Petersen/Getty Images
Jessie Vargas vs Manny Pacquiao. Copyright: © Christian Petersen/Getty Images
Jessie Vargas vs Manny Pacquiao.

Usai gagal melakukan pertarungan akbar melawan Amir Khan, Manny Pacquiao dan timnya langsung merancang pertarungan lainnya. Kali ini, Pac-Man akan bertarung melawan petinju Australia, Jeff Horn, dalam duel untuk mempertahankan gelar juara dunia WBO kelas welter.

Pertarungan itu rencananya akan berlangsung di Suncorp Stadium, Brisbane, Australia pada Sabtu (01/07/17) mendatang dan diharapkan mampu menarik 55 ribu penonton. Ini merupakan pertarungan pertama Pacquiao di Negeri Kangguru, seperti yang dinyatakan oleh sang promotor, Bob Arum.

"Manny adalah pionir, membawa duel perebutan juara dunia ke Cowboys Stadium (Texas), Venetian Macao's Cotai Arena (China), dan sekarang Suncorp Stadium. Kami adalah Lewis dan Clark versi tinju, di mana kami menemukan pasar baru," terang Arum, seperti dikutip Daily Mail.

© Internet/World Boxing News
Caption Copyright: Internet/World Boxing NewsPetinju Australia, Jeff Horn. (sumber: World Boxing News)

"Manny tahu siapa yang akan menjadi petinju favorit dalam duel 1 Juli nanti, tapi ia tak sabar untuk memberikan pertunjukan hebat pada Australia dan dunia. Itu akan menjadi event yang tak dapat dipercaya," tambahnya.

Horn sendiri pernah mewakili Australia dalam Olimpiade London 2012, tetapi terhenti di perempatfinal. Petinju berjuluk The Hornet ini lantas bertarung secara profesional dan belum terkalahkan. Dari 17 pertandingan, 16 kali berhasil dimenangkan dan hanya 1 pertarungan yang berakhir seri.