Pecahkan Rekor, Timnas Voli Putri ke Final SEA Games 2017

Minggu, 27 Agustus 2017 03:20 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:

Timnas Voli Putri Indonesia berhasil memecahkan rekor. Hal ini tak lepas dari keberhasilan mereka untuk melaju ke final SEA Gamaes 2017 di Malaysia, pasca mengalahkan Vietnam di semifinal dengan skor 3-2.

Pada pertandingan yang mengharuskan bermain dengan lima set itu, para Srikandi berhasil menumbangkan perlawanan Vietnam dengan skor masing-masing 18-25, 25-21, 29-27, 15-25, 15-13.

Bermain di Malaysia International Trade & Exhibition Centre, Vietnam sempat memenangkan set pertama dengan apik, lantaran skor yang terpampang cukup jauh yakni 18-25. Namun di set kedua, skuat Risco Herlambang itu berhasil membalikkan keadaan dengan skor 25-21.

Di set ketiga, Timnas berhasil memenangkan pertandingan dengan skor yang ketat yakni 29-27. Tak ingin mengalami kekalahan, Vietnam pun menyamakan kedudukan dengan memenangkan set keempat dengan skor jauh, 15-25.

Pada set penentuan, atau set kelima, Indonesia berhasil memecahkan rekor dengan memenangkan jalannya pertandingan. Hasil akhir 15-13 untuk Indonesia berhasil membawa Timnas Voli Perempuan kembali merasakan partai puncak setelah 20 tahun lamanya absen.

"Akhirnya target perak terpenuhi. Kami harus menunggu 20 tahun untuk bisa tanding di final. Terakhir kita masuk final pada SEA Games 1997 lalu. Jelas kami sangat bersyukur dengan hasil ini," kata Risco kepada Antara usai pertandingan.

Pada partai puncak nanti, Indonesia akan berhadapan dengan Thailand pada Minggu (27/08/17) nanti. Bermain melawan Thailand, Risco berharap para pemainnya dapat bermain lebih lepas dan santai.

"Bermainlah dengan bebas. Jangan takut dulu dengan Thailand," kata Risco Herlambang kepada Wilda dan kawan-kawan.