Operasional Truk Dibatasi Selama Asian Games 2018

Sabtu, 18 Agustus 2018 14:51 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
© INDOSPORT
LOGO ASIAN GAMES 2018. Copyright: © INDOSPORT
LOGO ASIAN GAMES 2018.

INDOSPORT.COM - Bus besar akan minim jam operasi di sejumlah jalan tol selama Asian Games 2018.

Dalam rangka penyelenggaraan Asian Games 2018 Polri dan INASGOC bekerja sama membatasi kendaraan golongan III, IV dan V untuk melintas di ruas tol seputar venue Asian Games. Hal ini diberlakukan jelas untuk mengurangi kepadatan kendaraan ketika Asian Games 2018 berlangsung.

Pemberlakuan ini dimulai dari tanggal 18 Agustus hingga 2 September 2018. Aturan ini sebelumnya telah disimulasikan pada awal Juli 2018 dan diterapkan langsung ketika Asian Games berlangsung.

Pada ruas tol Cawang-Tomang-Pluit dan Ruas tol Tomang-Kembangan, kendaraan angkutan barang golongan III,IV dan V dilarang melintas pada pukul 05.00 – 22.00 WIB.

Pada ruas tol Pelabuhan, ruas tol Cawang-Tanjung Priok, ruas tol Cawang-TMII dan ruas tol Cawang-Cikunir kendaraan angkutan barang golongan III, Iv dan V dilarang melintas pada jam operasional 06.00 – 19.00 WIB.

Himbauan ini dikeluarkan oleh Polda Metro Jaya lewat akun sosal medianya yaitu @TMCPoldaMetro

Selain kendaraan angkutan barang, kendaraan pribadi juga diberi aturan ganjil-genap untuk meminimalisir kepadatan kendaraan selama berlangsungnya Asian Games 2018.

Penulis: Daniel Ramos Putra.

 

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on

Ikuti Terus Berita Sport dan Sepak Bola juga Serba-serbi Asian Games 2018 hanya di INDOSPORT.