Singapore Open 2019: Mengintip Panasnya Persaingan Kevin/Marcus vs Fajar/Rian

Jumat, 12 April 2019 13:00 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Arum Kusuma Dewi
© badmintonindonesia
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat melawan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon di Malaysia Open 2019, Jumat (05/03/19). Copyright: © badmintonindonesia
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat melawan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon di Malaysia Open 2019, Jumat (05/03/19).

INDOSPORT.COM – Pertemuan kembali ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dengan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon di babak perempatfinal Singapore Open 2019, Jumat (12/04/19), akan memanaskan persaingan antara kedua pasangan asal Indonesia ini.

Babak perempatfinal Singapore Open 2019 bisa dibilang menjadi laga head to head kedua pasangan itu, mengingat catatan di pertandingan yang mereka lakoni sebelumnya.

Kedua pasangan ganda putra asal Indonesia ini sejatinya baru bertemu di empat pertandingan, namun unggulan pertama dunia, Marcus/Kevin, memiliki rekor yang lebih baik dibandingkan Fajar/Alfian.

Menurut data dari Tournament Software, Marcus/Kevin lebih unggul karena sudah memetik tiga kemenangan dari empat laga tersebut. Meski begitu, Fajar/Alfian juga tak bisa diremehkan begitu saja.

Dimulai dari pertemuan pertama mereka di Indonesia Open 2019 pada bulan Juli 2018, Marcus/Kevin berhasil mengungguli Fajar/Alfian lewat kemenangan dua game langsung dengan skor cukup telak 21-13, 21-10.

Pertemuan kedua di Asian Games 2018 rupanya menjadi awal persaingan mereka. Meski Marcus/Kevin memetik kemenangan, Fajar/Alfian tampaknya semakin lihai mengontrol pertandingan. Ini terbukti dari tiga game yang mereka mainkan dengan skor yang cukup ketat 13-21, 21-18, 24-22.

Kemudian mereka bertemu lagi untuk ketiga kalinya di Indonesia Masters 2019. Aksi kejar-kejaran skor semakin ketat dengan laga berlangsung dalam tiga game. Di laga tersebut Kevin/Marcus lagi-lagi menang dari Fajar/Alfian dengan skor 18-21, 21-17, 21-19.

Baru pada pertemuan keempat di Malaysia Open, Fajar/Alfian berada di atas angin. Mereka bahkan menyingkirkan Marcus/Kevin lebih awal di turnamen lewat tiga game 21-23, 21-19, 18-21.

Selanjutnya, Singapore Open 2019 menjadi pertemuan mereka yang kelima. Marcus/Kevin jelas bertekad untuk membalaskan dendam kekalahan pertama mereka dari Fajar/Alfian di laga itu.

Namun, melihat performa Fajar/Alfian, ganda putra peringkat keenam dunia, yang semakin meningkat, mungkinkah ambisi Marcus/Kevin ini bisa tercapai?

Ikuti Terus Berita Raket  dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM