Edin Dzeko Kunjungi SSB Bosnia-Herzegovina

Kamis, 24 Juli 2014 09:56 WIB
Editor: Raditya Adi Nugraha
 Copyright:

Striker Manchester City, Edin Dzeko mengunjungi sebuah sekolah sepakbola saat pulang ke kampung halamannya di Bosnia-Herzegovina.

Pemain Bosnia pertama yang mencetak gol di ajang Piala Dunia itu terlihat sedang berfoto bersama anak-anak dari sekolah sepakbola Walter, yang bertempat di kota kelahirannya yaitu Sarajevo.

SSB ini didirikan pada Maret 2011 dengan mengusung tema 'Untuk meningkatkan memapuan tim, perkembangan toleransi dan keadilan dan juga kompetensi sosial.'  

Dzeko yang terlihat santai dalam balutan kaos bergambar petinju Muhammad Ali, melayani tanda tangan dan juga foto bersama. Tak hanya itu, pemain yang di musim lalu mencetak 16 gol bersama The Citizen juga memberikan Brazuka, bola yang digunakan selama perhelatan Piala Dunia.

Kedatangan Dzeko kali ini juga sekaligus menonton mantan klubnya, FK Zeljeznicar Sarajevo saat bermain imbang 2-2 dengan Metalurg Skopje dalam babak penyisihan Liga Europa.

Bagi Dzeko, Bosnia memiliki pertautan hati yang sangat mendalam. Ia menyaksikan dan bertahan saat Bosnia mengalami perang saudara di tahun 1992-1995.

Edin Dzeko dianggap sebagai seorang bintang besar di Bosnia Herzegovina. Sepanjang karirnya memperkuat timnas, ia telah mencetak 36 gol dari 65 penampilan.

1