Skuad Persija Geruduk Kandang Macan Kemayoran

Senin, 18 Mei 2015 16:31 WIB
Penulis: Dian Eko Prasetio | Editor: Zainal Hasan
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Greg Nwokolo (kiri) memberi semangat kepada Bambang Pamungkas yang berhasil mencetak gol pertama bagi Persija Jakarta. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Greg Nwokolo (kiri) memberi semangat kepada Bambang Pamungkas yang berhasil mencetak gol pertama bagi Persija Jakarta.

Mereka yang hadir di antaranya adalah,  kapten tim Bambang Pamungkas, Andritany Ardhiyasa, Ismed Sofyan, Ramdani Lestaluhu, Adixi Lenzivio, Andro Levandy, Amarzukih, dan Dirga Lasut. Tidak hanya para pemain, tapi jajaran pelatih seperti pelatih kepala, Rahmad Darmawan, asisten pelatih, Satia Bagdja, dan pelatih kiper, Mahyudan juga turut hadir dalam rapat tertutup tersebut.

Disinggung mengenai pembahasan yang akan dilakukan, pelatih kiper, Mahyudan mengatakan bahwa dirinya juga belum mengetahui apa pembahasan yang skan dibicarakan dalam rapat tersebut.

"Saya juga belum tahu akan membahas apa, ini masih belum mulai," ujar Mahyudan kepada awak media yang sudah menanti.

Diyakini, Persija tampaknya akan membicarakan persoalan kontrak baru untuk persiapan menghadapi Turnamen Pra Musim yang digelar PT Liga Indonesia pada 27 Mei 2015 mendatang. Seperti yang diketahui, klub-klub sepakat akan membayar 25 persen gaji pemain sebelum kompetisi Indonesia Super League musim 2015/16 diputar September hingga Mei 2016.

1