Liga Champions

(VIDEO) Tangis Pilu Torres di Tengah Selebrasi Juara Madrid

Minggu, 29 Mei 2016 07:23 WIB
Editor: Ramadhan
 Copyright:

Mimpi Fernando Torres untuk mengangkat trofi Liga Champions bersama klub masa kecilnya harus kandas. Torres bersama Atletico Madrid harus mengakui keunggulan rival sekota mereka, Real Madrid setelah dikalahkan dengan skor 5-3 lewat babak adu penalti.

Sepanjang laga dramatis yang berlangsung 90 menit serta 2x15 menit babak tambahan waktu, Torres memang tak terlalu memberikan kontribusi nyata. Namun, striker berusia 32 tahun itu memiliki harapan untuk meraih trofi Si Kuping Besar bersama Los Rojiblancos.


Kesedihan tampak jelas di raut wajah Fernando Torres usai takluk dari Real Madrid

Sayang, harapan mantan pemain Liverpool ini harus gagal tercapai setelah rekannya, Juanfran gagal mengeksekusi tendangan dari titik putih. Alhasil, pemain yang memiliki 110 caps timnas Spanyol itu tak bisa membendung kesedihan hingga akhirnya menangis pilu di atas lapangan.

Pada drama adu penalti itupun, El Nino, julukan pemain kelahiran 20 Maret 1984 ini tak masuk dalam daftar eksekutor penalti yang dipilih sang pelatih Diego Simeone.


Striker Atletico Madrid, Fernando Torres saat menangis pilu usai gagal meraih gelar Liga Champions

Sebelumnya, Torres meraih gelar juara Liga Champions pertamanya bersama Chelsea pada musim 2011/12. Pada laga final yang berlangsung di Allianz Arena tersebut, Torres sukses membawa The Blues mengalahkan Bayern Munchen juga lewat adu penalti dengan skor akhir 3-4.

3