(VIDEO) Kala Ruud Gullit Dipermalukan Pesepakbola Berdarah Maluku

Sabtu, 22 Oktober 2016 10:34 WIB
Editor: Galih Prasetyo
 Copyright:

Simon Melkianus Tahamata ialah satu dari sekian banyak pesepakbola Belanda yang memiliki darah Maluku. Lahir di Vught, Belanda pada 26 Mei 1956 silam, Tahamata ialah satu winger kiri miliki Belanda dan Ajax Amsterdam yang cukup sukses. 

Bermain untuk Ajax pada 1976, posisi Tahamata di sisi lapangan kiri sulit diganti. Meski memiliki postur tubuh yang kalah jika dibanding pemain berdarah asli Belanda, Tahamata memiliki kelincahan dan skill sepakbola di atas rata-rata. 

Skill pemain yang memulai karier juniornya di Theole ini bahkan pernah membuat bintang Belanda, Ruud Gullit terkecoh. 

Aksi itu dilakukan oleh Tahamata saat ia ber-jersey Feyenoord dan Gullit kala itu bermain untuk PSV Eindhoven. Kedua tim bertemu di babak ketiga Piala KNVB musim 1985/86. 

Dalam video yang di-publish lewat media Youtube, terlihat bagaimana kelincahan dari seorang Tahamata membuat Gullit tak berdaya. 

Saat itu Gullit yang mendapat umpan dari rekannya coba membangun serangan dengan menyisir sisi kiri lapangan permainan Feyenoord, dengan tenang Tahamata yang memiliki postur tubuh pendek mampu merebut bola dari Gullit tanpa harus melakukan pelanggaran. 

Simon Tahamata mulai membela Feyenoord pada 1984/85 setelah sebelumnya ia membela klub Belgia, Standard de Liege selama tiga musim dari 1980. 

sebelum merantau ke Belgia, Tahamata membela Ajax selama tiga musim. Selama membela Ajax, Tahamata melakoni 109 laga dan menyumbang 14 gol. Sementara untuk level Timnas, Tahamata mengoleksi 22 laga dan 2 gol. 

Karier sepakbola Tahamata terhenti pada 1996 silam, klub terakhir yang ia bela ialah K.F.C. Germinal Beerschot. Di Beerschot, Tahamata bermain selama enam musim. 

431