Torabika Soccer Championship 2016

Peluang Juara Tipis, Ini Cara Arema Bangkitkan Semangat Pemain

Jumat, 16 Desember 2016 12:39 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:

Meski peluang juara kian menipis, manajemen Arema Cronus tidak kehilangan akal untuk tetap mendongkrak semangat tanding pemain, saat menjamu Persib Bandung di pekan ke-34 TSC, Minggu (18/12/16) lusa.

Tak sekedar nominal uang, manajemen menjanjikan bonus khusus, berupa prioritas kontrak di musim depan. Cara itu diharapkan bisa melecut motivasi tanding Cristian Gonzales dkk dalam menutup musim dengan tiga poin.

"Saya bilang ke pemain, ini lah saatnya kalian bermain bagus, dengan menunjukkan kelayakan diri untuk mendapat prioritas tetap bergabung di Arema," tandas General Manager tim, Rudy Widodo.


Arema berjanji memberi bonus kontrak baru untuk para pemainnya.

"Jadi, pertandingan melawan Persib nanti, bisa menjadi tolok ukur kualitas pemain untuk tetap bergabung atau terpaksa mencari klub lain di kompetisi musim depan," Rudy melanjutkan.

Sementara terkait menipisnya peluang juara, Rudy menekankan agar pemain tidak memikirkannya. Baginya, merebut juara atau tidak adalah urusan Tuhan, sedangkan pemain hanya bisa berjuang di lapangan.

"Dan, saya lebih percaya takdir karena yang menentukan Tuhan. Bagi pemain, selain berdoa mereka juga wajib selalu berusaha lebih maksimal agar memberikan hasil terbaik," papar Manajer kelahiran Madiun itu.

Dalam hitungan matematis, peluang Arema untuk merebut trofi Juara TSC memang tipis. Selain wajib memetik angka penuh kontra tim Maung Bandung, Arema Cronus juga berharap Persipura Jayapura mampu ditekuk PSM Makassar di hari yang sama.


Arema wajib menang melawan Persib, sembari berharap PSM mengalahkan Persipura.

Jika Persipura meraih seri saja, maka gelar akan melayang ke Papua meski kedua tim sama-sama mengumpulkan 65 poin di akhir klasemen. Namun, tim Mutiara Hitam lebih unggul secara head to head kontra Arema dengan mencatat satu kali menang dan seri.

"Kalau pun tidak juara, posisi runner-up juga tidak memalukan. Jadi apa pun yang diraih nanti, itu adalah hasil kerja keras semua anggota tim," pungkasnya.