Kenangan Tak Terlupakan CEO Arema untuk Achmad Kurniawan

Kamis, 12 Januari 2017 19:38 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Yohanes Ishak
 Copyright:

Iwan Budianto mengaku terkejut saat mengetahui akan wafatnya kiper gaek Arema FC, Achmad Kurniawan. Bagi pria yang juga menjabat sebagai wakil ketua umum PSSI ini sosok pemain yang kerap disapa AK47 ini lebih dari sekedar pemain.

"Saya cukup terkejut ketika Media Officer Arema, Sudarmaji mengabarkan akan kabar duka ini. Saya sangat kehilangan, dia sudah seperti sahabat karena dia sudah bersama saya lebih dari 10 tahun lamanya," ucap Iwan.

"Saya bertemu dia saat pertama kali masih di Kediri tahun 2007 silam. Selama tiga tahun, kemudian dia ikut saya di Arema hingga saat ini. Dia paling sering komunikasi lewat SMS dan WA mengabarkan situasi latihan," jelas Iwan.

Bahkan ada satu pengalaman yang selalu diingat oleh Iwan, yakni disaat Arema tengah berada di keterpurukan dengan tidak meraih kemenangan. Hanya sosok Achmad Kurniawan yang berani menghubungi dirinya.


Iwan Budianto (kiri) CEO Arema FC.

"Paling berkesan saat tim (Arema) tak bisa menang. Dia seakan berani kirim SMS sekadar minta maaf kepada saya," beber Iwan.

"Dia sosok yang periang dan ceria, saya masih ingat dia sosok kebapak-an. Tahun 2011 Arema ada kesulitan finansial dan memuat pemain enggan berlatih. Itu dia justru memerintahkan pemain untuk mau latihan." tutup Iwan.

"Kini di akhir masa hayatnya dia sempat tenggelam, karena Kurnia Meiga tampil luar biasa. Tapi, di 16 laga sisa dia cemerlang itu seperti diangkat derajatnya sama Allah," tutup Iwan.

Seperti diketahui Achmad Kurniawan wafat setelah berjuang melawan penyakitnya. Achmad meninggal pada Selasa 10 Januari 2017 kemarin.