Termasuk Mantan Rekan Setim Neymar, Persija Coret Dua Pemain Asingnya

Minggu, 5 Maret 2017 18:18 WIB
Penulis: Muhammad Adiyaksa | Editor: Tengku Sufiyanto
© Muhammad Adiyaksa/Indosport
Sosok rekan setim Neymar Jr yang dicoret Persija Jakarta, Raphael Pereira de Lima Camara. Copyright: © Muhammad Adiyaksa/Indosport
Sosok rekan setim Neymar Jr yang dicoret Persija Jakarta, Raphael Pereira de Lima Camara.

Persija Jakarta resmi mencoret dua pemain asing seleksinya, yakni Raphael Pereira de Lima Camara dan Mohamed Talaat. Seperti diketahui, Raphael telah mengikuti seleksi Macan Kemayoran sejak minggu lalu. Sedangkan Taalat, bergabung di seleksi Macan Kemayoran sejak Rabu (01/03/17) lalu.

Kepastian tak terpilihnya kedua pemain itu diutarakan langsung oleh media officer Persija, Mozes Riupassa. Kata Mozes, pelatih Macan Kemayoran, Stefano Cugurra Teco, kurang puas atas kualitas dua pemain asing tersebut.

"Raphael Lima dan Mohamed Talaat dicoret dari daftar pemain seleksi karena tidak sesuai harapan pelatih," kata Mozes, Minggu (05/03/17).

Sosok Rapahel Pereira de Lima Camara.

Sebelumnya, Raphael dan Talaat sempat membela Persija pada laga uji coba melawan Persita Tangerang di Lapangan Mako Brimob, Depok, Jawa Barat,  Sabtu (04/03/17). Ketika itu, Teco memainkan kedua pemain secara bergantian di babak pertama dan paruh kedua.

Sebagai informasi tambahan, Raphael pernah menjadi rekan setim megabintang Barcelona, Neymar Jr. Ketika itu, ia sama-sama berkostum Santos Junior bersama Neymar. Pesepakbola berusia 25 tahun itu sebelumnya juga pernah mengadu nasib di Persib Bandung.

Sementara Talaat merupakan pria Mesir jebolan Tim Nasional (Timnas) U-20 negaranya. Pada 2009, striker berusia 27 tahun itu mengukir 10 caps dan mencetak enam gol bersama Timnas U-20 Mesir.

Seleksi pemain asing Persija kini tinggal meninggalkan seorang Anmar Almubariki yang berposisi sebagai gelandang serang. Persija juga akan kembali mendatangkan pemain asing untuk di seleksi.

680