Bicara soal kiprah mengejutkan Barcelona musim ini, terutama di Liga Champions, pembawa acara cantik Conchita Caroline punya pendapatnya sendiri. Dara kelahiran 21 Agustus 1995 ini menganggap jika klub kesayangannya tersebut belum kehilangan magis meskipun banyak orang yang sempat meragukan penampilan mereka di ajang Liga Champions.
Conchita juga mengomentari musim terakhir pelatih klub Catalan, Luis Enrique. Menurutnya, Enrique telah berjasa memberikan gaya permainan baru untuk Barcelona dan pastinya bakal sulit tergantikan oleh pelatih lain yang nantinya ditunjuk untuk menggantikannya.
"Kalo aku sebagai fans Barcelona merasa mereka punya kans untuk juara di Liga Champions dan Liga Spanyol, kita masih bisa comeback walaupun sebelumnya banyak yang bilang sudahlah kasih saja Liga championnya dan fokus di liga, musim terakhirnya Luis Enrique pasti berpengaruh dengan penampilan Barcelona," ujar conchita kepada INDOSPORT.
Presenter olahraga cantik, Conchita Caroline."Aku belum bisa menerima Enrique mundur, walaupun banyak yang bilang Enrique mengubah gaya permainan Barcelona termasuk tiki taka-nya juga dihilangkan, tapi tetap saja dia hebat, kalau pilihan untuk gantikan mungkin Mauricio Pochettino (pelatih Tottenham Hotspur) dan Jorge Sampaoli (pelatih Sevilla)," tambah presenter yang namanya meroket usai membawakan acara Lensa Olahraga tersebut.
Lantas untuk urusan pemain Barcelona, siapa sih sebenarnya pemain yang menjadi idola seorang Conchita Caroline? Jawabannya ada dua pemain, tapi ternyata Conchita merasa kurang sreg dengan kehadiran salah satu WAGs alias pacar atau istri dari salah satu pemain idolanya, siapa ya?
"Pemain favorit aku dari dulu itu Andres Iniesta, tanpa Iniesta Barca tampil beda. Tapi karena semakin tua dan perlu regenerasi jadi mungkin aku pilih Greard Pique, tapi penampilannya kadang inkonsisten apalagi kalau ditonton Shakira langsung dia jadi salah tingkah," canda Conchita.