Rekomendasi BOPI Keluar, Liga 1 Siap Bergulir

Kamis, 13 April 2017 15:12 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Gerry Anugrah Putra
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Ketua Umum BOPI, Noor Aman berikan rekomendasi untuk Liga 1. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Ketua Umum BOPI, Noor Aman berikan rekomendasi untuk Liga 1.

Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) akhirnya mengeluarkan surat rekomendasi untuk Gojek Traveloka Liga 1. Keluarnya surat tersebut membuat Liga 1 bakal berjalan sesuai rencana.

Hasil rekomendasi ini keluar setelah BOPI dan Operator Liga 1 PT Liga Indonesia Baru (LIB) melakukan pertemuan. Keduanya bertemu di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta.

Dalam pertemuan ini turut hadir Ketua Umum BOPI, Noor Aman, Sekretaris Jendral Heru Nugroho dan Direktur Utama LIB, Berlinton Siahaan didampingi CEO Risha Adi Wijaya. Pertemuan tersebut menemukan beberapa rekomendasi, tapi BOPI masih memberikan beberapa catatan.

"Rapat hari ini adalah rapat finalisasi dari proses verifikasi, baik itu Liga 1 maupun Liga 2 akan tetapi lebih fokus kepada menyelesaikan verifikasi Liga 1 yang berisikan 18 klub," ujar Noor kepada wartawan di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (13/04/17). 

Noor Aman mengatakan dari hasil verifikasi BOPI menyimpulkan bahwa 90 persen dari persyaratan yang diminta telah terpenuhi oleh LIB hingga surat rekomendasinya bisa diturunkan. Tak hanya itu saja, BOPI juga mengeluarkan rekomendasi kepada LIB untuk mengajukan permohonan untuk meminta izin pertandingan kepada pihak kepolisian. 

"Hal-hal yang berkaitan dengan teknis yang belum terselesaikan yang masih memerlukan waktu untuk ke depannya akan diikat dengan Joint Cooperation Agreement,” lanjut Noor.

“Berharap ke depannya BOPI dan LIB bersepakat untuk bersama-sama mengawasi dan saling melengkapi termasuk di dalamnya persyaratan untuk Liga 2 yang nanti akan menyusul mengingat kick-off Liga 2 yang akan digelar pada 19 April mendatang," tandasnya.

Dengan rekomendasi ini Liga 1 akan berjalan sesuai jadwal. Laga perdana sendiri akan mempertemukan Persib Bandung menjamu Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu 15 April mendatang.

163