Pilkada DKI, Penggawa Timnas U-19 Tidak Ada yang Nyoblos

Rabu, 19 April 2017 09:45 WIB
Penulis: Muhammad Adiyaksa | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Muhammad Adiyksa/INDOSPORT
Pemain Timnas U-19 mengikuti tes fisik di Lapangan Atang Sutresna Cijantung, Jakarta Timur. Copyright: © Muhammad Adiyksa/INDOSPORT
Pemain Timnas U-19 mengikuti tes fisik di Lapangan Atang Sutresna Cijantung, Jakarta Timur.

Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta putaran kedua digelar pada hari ini, Rabu (19/04/17) serentak di seluruh wilayah ibu kota. Di saat warga DKI tengah memberikan hak suaranya, namun tidak untuk para penggawa Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang tengah menggelar latihan rutin di Lapangan Atang Sutresna, Cijantung, Jakarta Timur.

Mereka tetap mengikuti latihan seperti biasa di bawah arahan pelatih Indra Sjafri. Sebanyak 32 penggawa Garuda Muda terlihat tidak ada yang absen pada latihan hari ini, yang juga berbenturan dengan hari pencoblosan Calon Gubernur (Cagub) DKI.

Ditanyai soal penggawa Timnas-19 yang memiliki hak suara di Pilkada DKI, Indra menyatakan tidak ada dari ke-32 penggawa yang nyoblos. Maka dari itu, mereka semua tetap mengikuti latihan rutin yang kali ini terfokus pada pemantauan fisik.

"Dari 32 pemain, tidak ada mencoblos hari ini. Semua ikut latihan rutin pagi ini," ujar Indra kepada INDOSPORT di Lapangan Atang Sutresna, Cijantung, Jakarta Timur, Rabu (19/04/17) pagi WIB.

© Muhammad Adiyksa/INDOSPORT
Pemain Timnas U-19 mengikuti tes fisik di Lapangan Atang Sutresna Cijantung, Jakarta Timur. Copyright: Muhammad Adiyksa/INDOSPORTPemain Timnas U-19 mengikuti tes fisik di Lapangan Atang Sutresna Cijantung, Jakarta Timur.

Maklum, skuat Timnas U-19 dihuni oleh pesepakbola terbaik dari penjuru Tanah Air. Apalagi, tidak banyak dari mereka yang berasal dari DKI. Di sisi lain, mantan pelatih Bali United tersebut memberikan asupan tes fisik kepada para penggawa Timnas U-19. Tes fisik tersebut merupakan rentetan dari tiga program Indra sepanjang minggu ini.

"Setelah kita menyelesaikan scouting dan seleksi pemain, kita dapat 32 pemain. Minggu ini program kita penggalian informasi tentang pemain, termasuk tes fisik, tes kesehatan, psikotes. Dan hari ini jadwal tes fisik," tutur pelatih 54 tahun tersebut.

294