Liga 1

Kapten PS TNI Akui Belum Klop dengan Pemain Baru

Jumat, 5 Mei 2017 21:28 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Ahmad Priobudiyono
© goal
Kapten PS TNI, Andy Setyo Nugroho, Copyright: © goal
Kapten PS TNI, Andy Setyo Nugroho,

Kapten tim PS TNI, Andy Setyo Nugroho, mengakui timnya masih sedikit kaget usai mengalami perombakan di kubu tim pelatih dan pemain. Menurutnya, masalah komunikasi menjadi kendala utama bagi PS TNI saat ini.

Kendala itu terlihat saat PS TNI menjamu Persiba Balikpapan dalam lanjutan pekan keempat Liga 1 di Stadion Pakansari, Bogor. Pasukan The Army hanya mampu bermain imbang 1-1.

"Saya melihat hasil tadi dari belakang, memang kita memiliki kekurangan di depan. Hasil seri, saya sebagai kapten memang kecewa," ucap Andy, Jumat (05/05/17).

© Twitter/@Liga1Match
PS TNI vs Persiba Balikpapan Copyright: Twitter/@Liga1MatchPS TNI hanya mampu bermain imbang 1-1 saat menjamu Persiba Balikpapan di Stadion Pakansari, Bogor.

Lebih lanjut Andy menjelaskan, perubahan pola permainan PS TNI sangat terlihat dalam pertandingan kali ini. Para pemain terlihat tak lagi tampil ngotot seperti sebelumnya.

Andy menilai hal ini terjadi lantaran permainannya belum menyatu dengan rekan barunya di lini pertahanan, Facundo Talin. Sehingga kerap keteteran menghadapi serangan balik cepat Persiba Balikpapan.
 
"Memang tadi lini belakang sedikit keteter. Mungkin karena masih kurang komunikasi. Dia juga baru datang dan baru latihan dua kali," jelas Andy.

PS TNI memang melakukan gebrakan mengejutkan. Dimana mereka melakukan perombakan di jajaran pelatih dengan mendepak Laurent Hotton dan menunjuk Ivan Kolev. 

Selain itu, PS TNI juga mengganti dua pemain asing, yakni Aboubacar Leo Camara (Guinea) dan Aboubacar Sylla (Guinea). Keduanya digantikan Facundo Talin (Bek Tengah) dan Leonel Nunez (Striker).

227