Bursa Transfer

Korbankan Si 'Pemberi Juara', Chelsea Siap Datangkan Bintang Monaco

Sabtu, 20 Mei 2017 22:04 WIB
Editor: Yohanes Ishak
© ASCAL GUYOT/AFP/Getty Images
Dua pemain bintang AS Monaco, Kylian Mbappe (kiri) dan Tiemoue Bakayoko. Copyright: © ASCAL GUYOT/AFP/Getty Images
Dua pemain bintang AS Monaco, Kylian Mbappe (kiri) dan Tiemoue Bakayoko.

Menurut laporan dari Telegraph, pelatih Chelsea tertarik untuk memboyong salah satu pemain andalan Monaco di musim 2016/17 ini, yakni Tiemoue Bakayoko.

The Blues pun bersedia menyediakan dana sebesar 43 juta poundsterling atau lebih dari Rp747 miliar. Bahkan, mereka juga bersedia menukarnya dengan pemain yang memastikan gelar juara Liga Primer Inggris 2016/17 untuk mereka, yakni Michy Batshuayi.

© Darren Walsh/GettyImages
Penyerang Chelsea, Michy Batshuayi merayakan selebrasi usai mencetak gol kemenangan bagi timnya atas West brom. Copyright: Darren Walsh/GettyImagesPenyerang Chelsea, Michy Batshuayi merayakan selebrasi usai mencetak gol kemenangan bagi timnya atas West Brom.

Sebenarnya, klub asal London Barat ini juga mengincar Bakayoko dan rekan setimnya, Thomas Lemar. Namun, mereka yakin jika Monaco tidak mungkin menjual keduanya, sehingga fokus hanya dilayangkan kepada Bakayoko.

© Dave Winter/GettyImages
Gelandang serang AS Monaco, Tiemoue Bakayoko. Copyright: Dave Winter/GettyImagesGelandang serang AS Monaco, Tiemoue Bakayoko.

Nama Tiemoue Bakayoko menjadi pemain kedua yang diincar oleh Chelsea setelah striker Real Madrid, Alvaro Morata. Namun, sepertinya Bakayoko akan menjadi pemain pertama The Blues musim 2017/18.

Hal itu dikarenakan Monaco juga tertarik dengan gaya bermain dari Batshuayi. Dengan kata lain, Chelsea besar kemungkinan hampir pasti memiliki dua pemain anyar di musim depan, yakni Alvaro Morata dan Tiemoue Bakayoko.

505