Hormati Bulan Puasa, Timnas Singapura U-16 Rela Tanding Malam Hari

Rabu, 7 Juni 2017 16:34 WIB
Penulis: Lanjar Wiratri | Editor: Herry Ibrahim
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Fakhri Husaini menunjukan formasi kepada anak asuhnya. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Fakhri Husaini menunjukan formasi kepada anak asuhnya.

Direktur Media dan Hubungan Internasional PSSI, Hanif Thamrin, menyatakan Timnas Singapura U-16 telah tiba di Indonesia hari ini. Mereka pun langsung menuju Cikarang, Bekasi, mengingat pertandingan esok melawan Skuat Garuda akan digelar di Stadion Wibawa Mukti.

© Muhammad Adiyaksa/INDOSPORT
Timnas U-16 saat jalani latihan. Copyright: Muhammad Adiyaksa/INDOSPORTTimnas U-16 saat jalani latihan.

"Timnas U-16 Singapura hari ini sudah tiba di Cikarang dan akan menginap di Holiday Inn, persiapan dan lapangan semua sudah ready," ujar Hanif kepada INDOSPORT.

"Official training nanti mulai jam 20.30. Sebelumnya pukul 15.00 ini akan ada match meeting lalu konferensi pers sebelum pertadingan pukul 16.00," tambahnya.

© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pelatih Timnas U-16, Fakhri Husaini (depan) tengah memantau bersama staff pelatihnya. Copyright: Herry Ibrahim/INDOSPORTPelatih Timnas U-16, Fakhri Husaini (depan) tengah memantau bersama staf pelatihnya.

Baca Juga:

Pertandingan Timnas Indonesia melawan Singapura akan digelar Kamis (08/06/17) pukul 20.30 WIB. Laga uji coba melawan Singapura merupakan bagian dari persiapan Timnas Indonesia U-16 jelang Piala AFF U-15 pada Juli mendatang.

© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Fakhri Husaini tampak serius pantau anak asuhnya sedang jalani latihan. Copyright: Herry Ibrahim/INDOSPORTFakhri Husaini tampak serius pantau anak asuhnya sedang jalani latihan.

Hanif menyebut jika Timnas Singapura U-16 tak mempermasalahkan waktu pertandingan yang digelar malam hari. Selama bulan suci Ramadan, pertandingan sepakbola resmi di Tanah Air memang digelar usai waktu berbuka puasa.

"Mereka tidak masalah dengan waktu tanding malam hari karena beberapa pemain Singapura juga berpuasa," tutup Hanif.

© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Situasi latihan internal games Timnas U-16. Copyright: Herry Ibrahim/INDOSPORTSituasi latihan internal games Timnas U-16.
1.1K