(VIDEO) Gol Bersejarah Penyerang Muda Inggris di Piala Dunia

Jumat, 9 Juni 2017 01:51 WIB
Editor: Hendra Mujiraharja
© Getty Images
Pemain Timnas Inggris melakukan selebrasi. Copyright: © Getty Images
Pemain Timnas Inggris melakukan selebrasi.

Tim Nasional (Timnas) Inggris U-20 membuat sebuah sejarah baru. The Three Lions untuk pertama kalinya berhasil melaju ke partai final Piala Dunia U-20. Keberhasilan dicatat setelah Timnas Inggris menumbangkan Italia dengan skor 3-1.

Penyerang anyar Liverpool, Dominic Solanke menjadi bintang dalam pertandingan tersebut dengan mencetak dua gol. Satu gol lagi dipersembahkan oleh Ademola Lookman.

© Getty Images
Dominic Solanke dan Ademola Lookman melakukan selebrasi. Copyright: Getty ImagesDominic Solanke dan Ademola Lookman melakukan selebrasi.

“Ini merupakan sebuah mimpi yang menjadi nyata untuk membawa sebuah tim berhasil lolos ke partai final Piala Dunia,” kata pelatih Timnas Inggris, Paul Simpson, sebagaimana diberitakan The Guardian.

Baca Juga

Pada partai final tim besutan Simpson akan berhadapan dengan Venezuela yang berhasil mendapatkan tiket ke partai puncak setelah menyingkirkan Uruguay. Simpson menegaskan ambisinya untuk mencetak sejarah di turnamen ini.

© Getty Images
Pelatih Timnas Inggris, Paul Simpson dalam konferensi pers. Copyright: Getty ImagesPelatih Timnas Inggris, Paul Simpson dalam konferensi pers.

“Saya lahir di tahun 1966 dan itu merupakan terakhir kalinya kami berhasil melakukannya. Kami sangat senang dan saya mengatakan dari hari pertama bahwa saya serakah. Saya ingin ke final dan memenangi turnamen ini,” sambungnya.

2.6K