LIGA PRIMER INGGRIS

Dalam Tempo 24 Jam Everton Akan Umumkan Pengganti Ronald Koeman?

Rabu, 29 November 2017 06:30 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
 Copyright:

Teka-teki pelatih baru Everton akan terjawab dalam kurun waktu 24 jam. Menurut salah satu media Inggris, the sun,  Sam Allardyce akan ditunjuk menjadi pengganti Ronald Koeman.

Allardyce akan diumumkan sebagai pelatih baru Everton dalam kurun waktu 24 jam. Allardyce akan menjadi pengganti Ronald Koeman yang dicopot dari jabatannya bulan lalu. 

Beberapa waktu lalu mantan pelatih Timnas Inggris tersebut sebelumnya menolak jabatan pelatih Everton. “Keputusannya mungkin lebih baik bukan saya, ini adalah klub yang luar biasa, ini akan menjadi pekerjaan yang hebat, tapi rasanya tidak tepat. Mereka (Everton) ragu-ragu bahwa saya adalah orangnya,” ujar Allardyce kepada talkSport

© Catherine Ivill - AMA/Getty Images
Pelatih Crystal Palace, Sam Allardyce memutuskan untuk hengkang dari Selhurst Park. Copyright: Catherine Ivill - AMA/Getty ImagesSam Allardyce saat memutuskan untuk hengkang dari Selhurst Park markas Crytal Palace.

Everton sendiri sebenarnya sudah mengalihkan bidikan ke pelatih Watford Marco Silva. Namun Watford menolak tawaran Everton meskipun ditawarkan kompensasi yang menarik. 

© INDOSPORT
Pelatih Watford, Marco Silva. Copyright: INDOSPORTPelatih Watford, Marco Silva.

Kini Sam Allardyce kembali dikabarkan akan menjadi suksesor Ronald Koeman untuk membesut Wayne Rooney dkk. Jika Sam Allardyce resmi ditunjuk sebagai pelatih Everton, pekerjaan berat akan menanti pria berusia 63 tahun tersebut. Yakni membawa Everton keluar dari jurang degradasi.  

344