Liga Spanyol

El Clasico Belum Dimulai, Valverde Dipusingkan dengan Hal Ini

Sabtu, 23 Desember 2017 15:58 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© INDOSPORT
Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde. Copyright: © INDOSPORT
Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde.

Manajer Barcelona, Ernesto Valverde, diprediksi akan membuat sebuah keputusan besar dalam laga El Clasico nanti. Seperti yang kita ketahui, Barcelona akan bertandang ke Santiago Bernabeu pada pukul 19.00 WIB nanti.

Dalam laga tersebut, satu pilar utamanya di lini belakang tidak dapat diturunkan, yakni Samuel Umtiti yang dikabarkan tengah mengalami cedera. Hal tersebut pun membuat Valverde kemungkinan kembali menurunkan Thomas Vermaelen di laga ini.

Mantan bek Arsenal itu memiliki trek yang bagus sejak diturunkan musim ini. Bermain sejak menit awal saat melawan Valencia, 26 November lalu, hingga kini Barcelona hanya kemasukan tiga gol dari empat laga yang telah dilakoni.

Sementara itu, pulihnya Javier Mascherano dari cedera yang dialaminya membuat mantan pelatih Athletic Bilbao tersebut dibuat pusing. Pasalnya, Mascherano sendiri memiliki rekor yang cukup baik ketika bertanding di laga El Clasico.

Dari 22 laga El Clasico yang telah dilakoni, Mascherano berhasil memenangkan sembilan laga, dengan lima imbang dan delapan kekalahan. Di sisi lain, Pique yang menjadi bek andalan La Blaugrana juga memiliki trek bagus ketika berhadapan dengan Madrid, yakni 14 kali menang, tujuh imbang, dan sembilan kali kalah.

© Sportskeeda
Javier Mascherano pada laga saat melawan Paris Saint-Germain. Copyright: SportskeedaJavier Mascherano pada laga saat melawan Paris Saint-Germain.

Hal tersebutlah yang membuat Valverde ‘puyeng’ untuk menurunkan bek tengah terbaiknya di laga El Clasico nanti. Pasalnya, sebuah kesalahan yang berujung kekalahan, akan menjadi kado natal buruk Barcelona tahun ini, dan tentunya menghambat mereka untuk meraih gelar La Liga Spanyol.

Lionel Messi dkk sendiri saat ini tengah berada di puncak klasemen La Liga Spanyol dengan raihan 42 poin, unggul 11 poin dari Real Madrid yang berada di posisi keempat. Sebuah kemenangan tentunya akan menjauhkan mereka dari kejaran sang rival.

4