Liga Spanyol

Zidane di Ujung Tanduk, Ini Rekor Buruk Real Madrid Hadapi Levante

Sabtu, 3 Februari 2018 18:43 WIB
Penulis: Fery Andriawan | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© INDOSPORT
Zinedine Zidane tertunduk usai timnya kalah dari Barcelona. Copyright: © INDOSPORT
Zinedine Zidane tertunduk usai timnya kalah dari Barcelona.

Real Madrid akan menjamu Levante pada Minggu (04/02/18) dini hari WIB nanti. Laga lanjutan La Liga Spanyol ke-22 ini merupakan kali kedua Los Blancos menghadapi Levante di musim 2017/18 ini.

Pada pertemuan pertama lalu, Sergio Ramos dkk gagal memenangkan laga padahal mereka bermain di kandang sendiri yaitu Santiago Bernabeu. Real Madrid bahkan harus tertinggal lebih dulu berkat gol penyerang Levante, Ivi Lopez dimenit ke-12, namun kedudukan berhasil menjadi imbang berkat gol Lucas Vazquez pada menit ke-36. Sayang sekali, hasil imbang ini bertahan hingga wasit meniup peluit tanda laga berakhir.

© squawka.com
Lucas Vazquez mencetak gol Copyright: squawka.comLucas Vazquez menggiring bola

Dengan menggunakan formasi 4-2-3-1, Zidane menggunakan kuartet Carvajal, Sergio Ramos, Nacho dan Theo Hernandez di barisan pertahanan mereka. Di tengah, pelatih berkepala plontos itu memberikan kepercayaan kepada Toni Kroos dan M. Llorente yang mana disokong oleh Marcelo, Marco Asensio dan Lucas Vazquez. Di lini depan, Benzema menjadi ujung tombak sendirian.

Jalannya pertandingan bisa dibilang tidak berimbang karena Real Madrid menguasai 62% penguasaan bola berbanding 38% bagi Levante. Namun, klub berlambang kelelawar itu berhasil memberikan perlawanan sengit dengan menciptakan gol lebih awal. Berawal dari umpan Ivan Lopez, Ivi berhasil mengkonversi umpan menjadi sebuah gol di menit ke-12.

© en.as.com
bale gagal mencetak gol Copyright: en.as.combale gagal mencetak gol

Setelah gol terjadi, pertandingan menjadi lebih menarik. Real Madrid yang tidak mau malu di hadapan pendukungnya terus mendominasi laga sehingga Levante harus bertahan di zona sendiri. Pada akhirnya, Lucas Vazquez berhasil menyamakan kedudukan di menit 36.

Masuk babak kedua, baik Real Madrid maupun Levante sama-sama bermain terbuka sehingga terjadi beberapa benturan fisik yang mengakibatkan wasit memberikan 2 kartu kuning terhadap setiap klub. Di penghujung laga, Marcelo mendapatkan kartu merah sehingga harus keluar pertandingan lebih awal. Hingga pertandingan usai, skor 1-1 bertahan.

© reuters.com
Benzema berebut bola dengan pemain Levante Copyright: reuters.comBenzema berebut bola dengan pemain Levante

Secara statistik, Real Madrid berhasil unggul jauh mulai dari sepak pojok hingga tendangan yang menuju ke gawang. Namun, hasil akhir membuat Los Blancos harus puas berbagi angka.

Pertemuan kedua tim kembali akan terjadi pada jornada ke-22. Kali ini Levante akan bermain di kandang menjamu klub yang berada di peringkat ke-4 tersebut. Jalannya pertandingan pasti akan berubah karena pasukan Bernabeu akan dipimpin oleh Cristiano Ronaldo yang kali ini bermain sebagai tim tamu.

Apalagi mereka baru saja kalah dari Villarreal di laga sebelumnya tentu menjadi keraguan untuk para pecinta Real Madrid yang akan bertamu ke Levante. Mampukah Zidane menorehkan kemenangan di laga ini demi mengamankan posisinya sebagai jabatan manajer Real Madrid?

455