Liga Indonesia

Pelatih Persipura Siap Coret Pemain Senior Jelang Liga 1

Senin, 26 Februari 2018 13:28 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Gerry Crisandy
© Info Persipura
Pelatih Persipura Jayapura Peter Butler. Copyright: © Info Persipura
Pelatih Persipura Jayapura Peter Butler.

Pelatih Persipura Peter Butler terang-terangan menginginkan paling banyak 30 pemain untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2018. Dari jumlah tersebut pastinya ada pemain junior dan senior.

“Saya menginginkan 30 pemain, bisa kurang, pas tapi tak lebih. Jadi saya pikir akan mencoret beberapa nama dari mereka,” jelas mantan pemain West Ham United ini.

© Instagram/Galery_Persipura
Marcel Silva Sacramento latihan perdana bersama Persipura Copyright: Instagram/Galery_PersipuraMarcel Silva Sacramento latihan perdana bersama Persipura

Peter juga menambahkan bahwa para pemain yang akan dicoret bisa dari pemain senior atas penilaian darinya selama latihan. Tentu itu akan adil nantinya, sebab saat ini dirinya sedang membangun kembali kejayaan Mutiara Hitam.

“Saya suka pemain muda, mereka bagus-bagus dan saya pikir ada beberapa dari pemain senior yang akan dicoret dan saya sudah tahu mereka latihan seperti apa," tambahnya.

© Info Persipura
Pelatih Persipura Peter Butler bersama staf di Stadion Mandala. Copyright: Info PersipuraPelatih Persipura Peter Butler bersama staf di Stadion Mandala.

Oleh karena itu diharapkan para pemain nantinya akan berjuang lebih keras dan menunjukkan kualitas selama sesi latihan ini. Sebab Peter butuh kualitas dibanding kuantitas dari para pemainnya.

“Saya ingin semua pemain memperlihatkan kualitas, bukan karena sudah masuk di tim senior jadi aman, saya ingin kualitas bukan kuantitas," beber pelatih 51 tahun ini.

Persipura sendiri sudah merekrut beberapa pemain seperti Marcel Scramento, Hilton Moreira, Fitrul Dwi Rustapa, dan Abdoulaye Youssouf Maiga dalam menyambut Liga 1 2018.