Liga Indonesia

Jelang Hadapi Persela, Arema FC Indikasikan Rombak Susunan Starting Line-up

Kamis, 5 Juli 2018 13:33 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Yohanes Ishak
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Hanif Sjahbandi saat berupaya lewati hadangan pemain PSAD Kodam V Brawijaya Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Hanif Sjahbandi saat berupaya lewati hadangan pemain PSAD Kodam V Brawijaya

Sisa waktu kurang dari satu pekan terus dimanfaatkan Milan Petrovic untuk membenahi kekuatan Arema FC di Liga 1. Pelatih kelahiran Serbia itu pun memberi indikasi keras untuk mengubah cara bermain beserta susunan starting Line-up saat menjamu Persela Lamongan, pada 7 Juli 2018 mendatang.

Upaya itu tergambar saat Milan membagi tim asuhannya ke dalam dua bagian, yang masing-masing diisi pemain berbeda dengan memainkan 2x35 menit, kala beruji coba dengan PSAD Kodam V Brawijaya, Sabtu kemarin.

Pertandingan persahabatan dengan durasi total 140 menit itu pun berujung positif, lewat kemenangan super telak hingga 12-1 untuk kemenangan Arema FC.

Tonton Video Dokter Sport: Resep Jitu Orang Indonesia Main di Liga Inggris

Dedik Setiawan mencatat quattrick, disusul dua gol Rivaldy Bawuo dan Ridwan Tawainela, serta masing-masing satu gol lewat kaki Jefri Kurniawan, Dendi Santoso, Johan Al Farisi dan Ricky Akbar Ohorella.

"Kami terus mencoba lebih berkembang sepanjang hari dalam latihan. Dari pertandingan ini, semua pemain sudah menunjukkan usaha terbaik mereka," papar Milan Petrovic.

Kendati demikian, ia masih belum mau buka suara perihal komposisi pemain terbaiknya yang akan diturunkan saat menghadapi Persela. Namun jika diamati dari laga uji coba kontra PSAD, bisa jadi Milan akan memilih 11 pemain dari dua tim yang dibaginya.

© Ian Setiawan/INDOSPORT
Pelatih kepala Arema FC, Milan Petrovic. Copyright: Ian Setiawan/INDOSPORTPelatih kepala Arema FC, Milan Petrovic.

"Belum ada gambaran siapa saja yang menjadi pemain utama. Saya pikir, masih ada waktu (sekitar 7 hari) untuk melihat kesiapan mereka lagi," ungkapnya.

Eks Manajer Timnas Slovenia U-20 itu juga kembali menandaskan, bahwa jika nantinya ada perubahan komposisi pemain, maka penilaian itu adalah objektif dan tidak berdasarkan performa dominan sepanjang 13 pekan kompetisi berjalan.

"Semua pemain punya kemampuan terbaik. Saya tentu memuji usaha mereka, yang sudah berusaha sekeras mungkin bisa menembus tim utama," Milan mengakhiri.

Berikut Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018 Babak 8 Besar:


Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA