Liga Indonesia

Taklukkan Persela dengan Skor Tipis Kiper Persib Bersyukur

Selasa, 17 Juli 2018 09:13 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Yohanes Ishak
 Copyright:

‎Persib Bandung berhasil mengamankan poin penuh pada pertandingan kandang Liga 1 2018 pekan ke-16, seusai menaklukkan Persela Lamongan dengan skor tipis 1-0 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Senin (16/07/18).

Gol tunggal kemenangan tim kebanggaan Bobotoh pada laga tersebut tercipta melalui sepakan striker asing asal Argentina, Jonathan Bauman di menit 28.

Menurut penjaga gawang Persib, Muhammad Natshir, kemenangan yang diraih pada pertandingan pekan ke-16 ini merupakan hasil kerja keras dan kerja sama seluruh elemen yang ada di tim berjuluk Maung Bandung.

TOP 5 NEWS INDOSPORT: RONALDO GABUNG JUVENTUS, 12 PESEPAKBOLA TERJEBAK DI GUA

"Alhamdulillah, ini berkat kerja semua tim official dan semuanya," kata penjaga gawang asal Soreang, Kabupaten Bandung ini seusai pertandingan.

Selain itu, kemenangan tipis tersebut menurutnya patut untuk disyukuri. Karena, tim berjuluk Laskar Joko Tingkir mampu memberikan perlawanan dan beberapa kali sempat membahayakan lini pertahanan Maung Bandung.

Apalagi, kondisi pemain Persib pada pertandingan kandang kali ini cukup kelelahan, pasalnya sebelumnya baru saja menempuh perjalanan melelahkan dari Serui sesuai melakoni laga tandang kontra Perseru Serui, Kamis (12/07/2018).

"Ini pertandingan yang luar biasa melelahkan buat kami, karena kami habis dari perjalanan dari Serui tapi Alhamdulillah kerja semua tim kita bisa menang," ucap Deden.

Setelah laga tersebut, Deden dan tim Maung Bandung akan langsung fokus menatap pertandingan selanjutnya menghadapi tuan rumah Bario Putera di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Minggu (22/07/18).

Pelatih Persib, Mario Gomez rencanannya akan langsung memberikan program latihan bagi tim Maung Bandung hari ini (17/07/18), untuk persiapan menghadapi Barito.

Selamat! Prancis Menjadi Juara Piala Dunia 2018
 

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA