Bursa Transfer

Real Madrid Ajukan Tawaran untuk Pemain Incaran Lionel Messi

Jumat, 27 Juli 2018 11:28 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Twitter @juventusfc
Selebrasi Pjanic usai membobol gawang Atalanta lewat tendangan penalti. Copyright: © Twitter @juventusfc
Selebrasi Pjanic usai membobol gawang Atalanta lewat tendangan penalti.

INDOSPORT.COM – Salah satu klub sepak bola terbesar di La Liga Spanyol, Real Madrid, dikabarkan telah mengajukan tawaran ke bintang Juventus yang juga dikagumi Lionel Messi, Miralem Pjanic.

Gelandang Nyonya Tua itu memang telah lama dikaitkan dengan dua raksasa La Liga Spanyol, dengan Lionel Messi sangat mengagumi kepiawaian Pjanic di lapangan.

Pjanic sendiri telah menyampaikan keinginannya kepada Juventus untuk bisa bergabung dengan Manchester City atau Barcelona.

Barcelona tentu mendapatkan angin segar, dengan pemain dengan gelar Ballon d’Or lima kali mereka meminta klub untuk segera mengamankan pemain asal Bosnia itu ke Camp Nou.

Masalahnya kini rival abadinya, Real Madrid juga menunjukkan minatnya dengan mencoba mengajukan penawaran, demikian seperti dilansir portal berita olahraga, Sports Bible.

© Giuseppe Maffia/NurPhoto via Getty Images
Bintang Juventus, Miralem Pjanic. Copyright: Giuseppe Maffia/NurPhoto via Getty ImagesBintang Juventus, Miralem Pjanic.

Menurut laporan tersebut, juara Serie A Italia itu menginginkan 80 juta euro untuk gelandangnya, dan laporan lain menunjukkan bahwa Presiden Los Blancos, Florentino Perez, yakin bahwa dia bisa memboyong Pjanic ke Santiago Bernabeu.

Kubu Serie A itu menghabiskan dana sebesar 25,4 juta poindsterling dari sesama klub Serie A Italia lainnya, AS Roma pada tahun 2016 untuk memboyongnya.

Bermain di Stadio Olimpico sejak tahun 2011, Pjanic kala itu telah mencatatkan 150 penampilan dan 27 gol.

Pjanic kini masuk dalam daftar gelandang kreatif untuk tim yang berbasis di Turin, dan kemampuannya tersebut bisa membuat Madrid dan Barcelona bertempur untuk mendapatkannya.

Selain itu Pjanic dipastikan tidak akan bergabung dengan Man City setelah manajer Pep Guardiola meyanggah spekulasi minat klub.

Berikut Jadwal El Clasico di Musim 2018/19

 

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on

Terus Ikuti Berita Sepak Bola dan Olahraga Lain di INDOSPORT