Bursa Transfer

Tottenham Hotspur Kembali Buru Pemain Buangan Man United

Kamis, 2 Agustus 2018 03:02 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Gerry Crisandy
 Copyright:

INDOSPORT.COMTottenham Hotspur berambisi untuk mendapatkan pemain Crystal Palace, Wilfried Zaha, setelah melihat peluang besar usai The Eagles menolak penawaran Chelsea.

The Lilywhites memang belum mendatangkan satu pun pemain sehingga membuat pemilik klub, Daniel Levy, berjuang untuk mendatangkan Zaha dengan penawaran senilai 45 juta poundsterling (Rp850 miliar)

Dilansir dari laman olahraga The Sun, Hotspur akan siap menawarkan biaya tambahan sebesar 15 juta poundsterling (Rp283 miliar) plus klausul jual-beli besar-besaran demi mendapatkan target utama mereka sebelum bursa transfer ditutup pada 9 Agustus mendatang.

Tim asuhan pelatih Mauricio Pochettino sebelumnya telah mundur untuk mendapatkan Zaha karena harga yang diperkirakan akan mahal yakni 70 juta poundsterling (Rp1,32 triliun) dan berubah halauan ke pemain Aston Villa, Jack Grealish.

Sayangnya klub Divisi Championship itu menuntut 40 juta poundsterling (Rp756 miliar) untuk pemain yang masih belum terbukti kemampuannya di Liga Primer Inggris. Akhirnya, Spurs kembali merayu Zaha untuk pindah ke London Utara.

Pemain asal Pantai Gading itu telah bertekat membuktikan dirinya mampu bermain untuk klub papan atas sejak ia didepak dari Manchester United.

 

Nampaknya Indonesia hanya tinggal menunggu waktu soal kapan AFC ataupun AFF akan memberi hukuman atas nyanyian rasis yang bergema saat Malaysia U-16 bertanding. #malaysia #Indonesia #pialaaffu16 #indosport

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on